Hendak Tikam Polisi, Dor! Dor! Tersungkur, nih Fotonya

jpnn.com - PONTIANAK – Upaya tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak meringkus Sidik, 27, mendapat perlawanan.
Residivis pencurian bersenjata tajam (Sajam) ini nyaris menikam petugas, yang hendak meringkusnnya di Jalan Tanjung Raya I, Senin (18/7) pukul 22.00.
“Nyawa anggota kita terancam. Sesuai SOP, terpaksa kita lumpuhkan dengan tembakan di kedua kakinya,” jelas AKP Kemas Abdul Aziz, Wakasat Reskrim Polresta Pontianak, kepada wartawan di kantornya, Selasa (19/7).
Sidik ditangkap berdasarkan laporan polisi pada 12 Juli 2016. Pemuda ini menjalankan aksinya di rumah kosong di Jalan Uray Bawadi, Pontianak Kota.
“Sidik masuk ke rumah dengan cara merusak pintu, kemudian mengambil barang-barang korban. Diantaranya perhiasan dan handphone. Korban memgalami kerugian Rp20 juta,” ungkapnya.
Setelah dilakukan penyidikan, keberadaan Sidik diketahui di Jalan Tanjung Raya I, Pontianak Timur. Anggota Jatanras Polresta Pontianak langsung melakukan penangkapan.
“Kita kejar, kita temukan Sidik. Saat hendak dilakukan penangkapan, Sidik malah melakukan perlawanan dan hendak melarikan diri. Bahkan anggota kita mau ditikam dengan senjata tajam yang dibawanya,” ungkap Aziz.
Berdasarkan catatan Sat Reskrim Polresta Pontianak, Sidik merupakan residivis yang sudah tiga kali keluar masuk penjara dalam kasus yang sama. Aksi kejahatannya selalu menggunakan Sajam.
PONTIANAK – Upaya tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak meringkus Sidik, 27, mendapat perlawanan. Residivis pencurian bersenjata
- Keluarga Sebut Ada Kejanggalan di Kasus Bunuh Diri Fransiska, Polisi Bereaksi Begini
- 3 Mahasiswa di Pekanbaru Ditangkap Polisi Gegara Jadi Pengedar Narkoba
- Kelakuan Bejat Oknum Polisi Polres Pacitan Perkosa Tahanan Perempuan
- Sakit Hati Sering Disindir, Suami di Inhu Nekat Tikam Sang Istri
- Hilang Sebulan, 2 Bocah di Bengkulu Ternyata Dibunuh, Pelakunya Tak Disangka
- Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan 2 Bocah di Bengkulu