Hendra Setiawan Pensiun, Begini Respons Pebulu Tangkis Dunia
jpnn.com - JAKARTA - Pebulu tangkis senior Indonesia Hendra Setiawan mengumumkan akan gantung raket alias pensiun seusai Indonesia Masters 2025.
Para pebulu tangkis dunia memberi respons dan menyambut hangat pengumuman pensiun Hendra Setiawan.
Pebulu tangkis India, Pusarla V. Sindhu menuliskan pesan menyentuh di kolom komentar unggahan Hendra yang mengumumkan akan pensiun seusai ajang Indonesia Masters 2025.
"Selamat pensiun, Hendra! Salah satu pemain ganda terhebat sepanjang masa. Anda telah menginspirasi banyak generasi dengan keanggunan, kerendahan hati, dan kecemerlangan Anda," ujar Sindhu.
"Mendukung para 'Daddies' selama beberapa tahun terakhir ini merupakan suatu kegembiraan sejati. Semoga Anda bahagia dalam babak selanjutnya!"
Pebulu tangkis Denmark Anders Skaarup Rasmussen menyebut Hendra seorang legenda.
Pemain spesialis ganda putra yang saat ini menduduki peringkat tiga dunia dan peringkat pertama tur BWF itu mengaku mempelajari banyak hal dari permainan Hendra.
"Selamat pensiun, legend. Selalu menyenangkan mempelajari permainan Anda dan melihat betapa mudah dan mudahnya bulutangkis dimainkan. Nikmati kebersamaan dengan keluarga dan teman-teman Anda," kata Rasmussen.
Para pebulu tangkis dunia memberi respons pengumuman Hendra Setiawan yang memutuskan pensiun atau gantung raket.
- Ternyata Ini Alasan Huang Ya Qiong Memutuskan Gantung Raket
- ASN PPPK Kompak Minta Disamakan dengan PNS, Ada Ketidakadilan
- Layanan Inklusif Taspen Menjangkau Peserta hingga Wilayah Terluar
- Penjualan Tiket Indonesia Masters 2025 Dibuka, Saksikan Tarian Terakhir The Daddies
- Taspen Raih 2 Award Bergengsi atas Inovasi Teknologi & Transformasi Digital
- Ikuti Jejak Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan Gantung Raket