Hendra/Ahsan dan Angga/Rian Tembus Babak Utama BAC 2018
jpnn.com, WUHAN - Dua ganda putra Indonesia mengantongi tiket babak utama Badminton Asia Championships atau BAC 2018 yang berlangsung di Wuhan, Tiongkok.
Angga Pratama/Rian Agung Saputro lebih dahulu lolos dengan dua kemenangan di Grup C. Di laga pertama, Angga/Rian mengalahkan Danny Bawa Chrisnanta/Yong Kai Terry Hee dengan skor 21-19, 21-14. Di laga kedua, Angga/Rian kembali memetik kemenangan, kali ini atas wakil Kazakstan, Artur Niyanov/Dmitriy Panarin, 21-6, 21-15.
Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan kemudian menyusul Angga/Rian ke babak utama dengan menjadi jawara di penyisihan Grup D. Hendra/Ahsan menang mudah atas pasangan Brunei Darussalam, Ahmad Mahyuddin Haji Abas/Mohamad Fairie Syah Ruslan, dengan skor 21-8, 21-15.
Hendra/Ahsan kembali mendapat lawan yang tak terlalu berat di laga penyisihan kedua, mereka menang telak atas Dipesh Dhami/Ratnajit Tamang (Nepal), dengan skor 21-9, 21-7.
Di babak utama, Hendra/Ahsan akan bertemu dengan wakil Korea, Kim Won Ho/Seo Seung Jae. Menghadapi Kim/Seo yang merupakan pemain muda, Hendra/Ahsan yang menang pengalaman diharapkan mampu bermain taktis.
"Dengan pengalaman mereka, mudah-mudahan bisa mengatasi lawan yang merupakan pemain muda. Asalkan Hendra/Ahsan main normal, saya rasa ada peluang menang," kata Asisten Pelatih Ganda Putra PBSI, Thomas Indratjaja yang mendampingi Hendra/Ahsan.
"Menghadapi pasangan Korea yang tipe mainnya keras dan kencang, jangan dilawan main keras juga tetapi lebih diatur. Jangan maksa adu power dengan pemain Korea, karena mereka bagus di situ, lebih banyak main skill saja," imbuh Thomas kepada Badminton Indonesia.
Sementara Angga/Rian akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi. Sementara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang sudah otomatis lolos bermain juga ditantang pasangan Negeri Ginseng, Choi Hyuk Gyun/Park Kyung Hoon.
Hendra/Ahsan dan Angga/Rian akan bertarung di babak utama BAC 2018 Rabu (24/4) besok.
- Campur Tangan 2 Legenda Antar Dejan/Gloria ke Perempat Final China Open 2024
- The Daddies Tembus Final Australian Open 2024, Hendra Setiawan Cetak Rekor Fantastis
- Hasil Australian Open 2024: 3 Wakil Indonesia ke Semifinal
- Melangkah ke 16 Besar, The Daddies Jaga Asa Juara Australian Open 2024
- Singapore Open 2024: Pesan Berkelas Ahsan/Hendra Setelah Ditikung Bagas/Fikri
- Thailand Open 2024: Ahsan/Hendra Ungkap Penyebab Gagal Melangkah Jauh