Heran Hotman Paris Sebut Menang 2-0, Hotma Sitompoel Beberkan Foto Panas

jpnn.com, JAKARTA - Pengacara kondang Hotma Sitompoel membantah dirinya kalah dari Hotman Paris.
Hotma Sitompoel bahkan heran dengan pernyataan Hotman Paris yang menyebut unggul 2-0 darinya.
"Hotman Paris dibebaskan dan heran manusia itu, saya juga dibebaskan. Kok bisa bilang dia 2-0," ujar Hotma Sitompoel di kawasan Jakarta Selatan, Senin (4/10).
Dalam kesempatan itu, Hotma Sitompoel ternyata juga menyertakan bukti foto yang diduga Hotman Paris sedang di kolam renang bersama perempuan.
"Nantilah ya, sudah semua itu. Enggak usah dijadikan alat bukti memang majelis buta melihat konten dia," ucap Hotma Sitompoel.
Foto itu diungkapkannya setelah adanya putusan dari Peradi bahwa Hotman Paris tak melanggar kode etik advokat.
Ayah sambung Bams eks Samsons ini menilai seharusnya perilaku Hotman Paris bisa dijadikan pertimbangan saat majelis hakim membuat keputusan.
"Bicara sama orang enggak tahu adat, enggak tahu hormat, enggak tahu malu, tidak beragama, ngapain kita ladenin orang seperti itu," tutur Hotma Sitompoel.
Pengacara kondang Hotma Sitompoel membantah dirinya kalah dari Hotman Paris Hutapea.
- 3 Berita Artis Terheboh: Pengakuan Lisa Mariana soal Ridwan Kamil, Hotman Paris Beri Komentar
- Komentar Hotman Paris Soal Kasus Ridwan Kamil dengan Lisa Mariana
- 3 Berita Artis Terheboh: Kebohongan Lisa Mariana Dibongkar, Hotman Paris Bahas Tes DNA
- Heboh Ridwan Kamil Pengin Tes DNA, Hotman Paris Ingatkan Hal Ini
- Konon Hotman Paris Sempat Mengajak Lisa Mariana Bertemu, Ada Apa?
- 3 Berita Artis Terheboh: Konon Hotman Mau Bela Lisa Mariana, Sarwendah: Terima Kasih