Hercules Jatuh! Puingnya Ditemukan di Jayawijaya
jpnn.com - JAKARTA - Sebuah pesawat Hercules C-130, milik TNI Angkatan Udara yang dikemudikan pilot Mayor PNB Marlon, ditemukan dalam kondisi hancur di Gunung Lisuwa, Kampung Maima, Distrik Minimo, Kabupaten Jayawijaya, sekitar pukul 08.25 WIT, Minggu (18/12).
Sebelumnya, pesawat dengan rute Timika - Wamena - Jayapura - Wamena-Meraoke - Wamena - Jayapura - Biak, dinyatakan hilang kontak. Puing pesawat ditemukan oleh Tim SAR Kodim 1702/JWJ dan Satgasban Kopasus dipimpin Kapten Inf Ramadhan.
Kadispen TNI AU Marsekal Pertama Jemi Trisonjaya saat dihubungi wartawan di Jakarta membenarkan kejadian tersebut.
"Ya. Sementara demikian. Nanti kami informasikan lebih lanjut," kata Jemi, yang mengaku belum memastikan berapa orang korban dalam kejadian ini.(fat/jpnn)
JAKARTA - Sebuah pesawat Hercules C-130, milik TNI Angkatan Udara yang dikemudikan pilot Mayor PNB Marlon, ditemukan dalam kondisi hancur di Gunung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Mahasiswi UPI Tewas Terjatuh dari Gedung, Polisi Singgung soal Asmara
- Kapal Mati Mesin di Perairan Wanci, Penumpang Dievakuasi Tim SAR Wakatobi
- Benahi Infrastruktur, BP Kembangkan Batam sebagai Destinasi Investasi Unggulan di RI
- Perkuat Komiditas Pangan, Pertamina Dukung 13 Kelompok Perhutanan Sosial
- Kasus Kematian Mahasiswi UPI, Ajeng Sempat Terlibat Cekcok dengan Mantan Kekasihnya
- Penyebab Mahasiswa UPI Tewas di Gymnasium, Kapolrestabes Bandung: Kasus ini Prosesnya Ditutup