Hercules Ungkap Sosok Gus Miftah, Luar Biasa

“Kalau di mata saya, ya memang beliau luar biasa, bukan soal kedekatan saya dengan Gus Miftah, tetapi, ini yang saya saksikan dengan mata kepala saya sendiri,” ujarnya.
Hercules menuturkan kedekatannya dengan Gus Miftah bukan tanpa alasan.
Hercules merasakan ada kesamaan dalam mencintai anak yatim dan dhuafa.
“Kenapa saya cocok dengan Gus Miftah? Karena saya sendiri pun sangat mencintai anak yatim, saya mencintai dhuafa, saya mencintai ulama. Karena saya pun setiap minggu di malam Jumat mengumpulkan anak yatim sudah puluhan tahun, untuk memberi dan membagi, belum lagi untuk membantu proposal-proposal untuk kepentingan masyarakat. Makanya saya merasa satu jalan dengan beliau," katanya.
Hercules mengakui saat ini memiliki kedekatan secara emosional dengan Gus Miftah, segala pendapat yang dia kemukakan terkait Gus Miftah adalah kenyataan yang dilihat. Apalagi terkait dengan cara berdakwahnya Gus Miftah.
“Kalau saya melihat, dia layak disebut sebagai seorang tokoh ulama besar, karena dia fleksibel dalam bergaul menyebar luaskan islam, berdakwah ke semua agama, ke kristen, hindu budha. Dia diundang ke gereja oleh pendeta, karena dia bicara soal kemanusiaan dan keberagaman,” katanya. (antara/jpnn)
Rosario De Marshal atau Hercules mengungkap sosok ulama kondang Maulana Miftah Habiburrahman alias Gus Miftah.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Ajak Dialog Damai, Gus Miftah Minta Umat Islam Akhiri Konflik Identitas
- Milad GRIB Jaya Bakal Dihadiri Puluhan Ribu Anggota, Undang Presiden Prabowo
- Hercules Larang Anggota GRIB Jaya Minta THR kepada Pengusaha
- 3 Berita Artis Terheboh: Gus Miftah Bergerak, Lagu Bayar Bayar Bayar Boleh Dinyanyikan Lagi
- Viral Remaja Yatim Curi Pisang Demi Adik, Gus Miftah langsung Bergerak
- Massa PP dan GRIB Jaya Nyaris Bentrok di Kampar, Brimob-TNI Turun Tangan Mediasi