Herman Deru-Cik Ujang Raih Suara Terbanyak di TPS 27 Komplek Perum Bulog

jpnn.com - PALEMBANG - Pasangan Calon Gubernur-Calon Wakil Gubernur Sumatera Selatan nomor urut 1, Herman Deru-Cik Ujang, meraih suara terbanyak di TPS 27 Perum Bulog, Jalan AKBP Cek Agus, Kelurahan 8 Ilir, Kota Palembang, Sumsel.
Berdasarkan hasil penghitungan di TPS 27, Herman Deru-Cik Ujang meraup 179 suara.
Pasangan Cagub-Cawagub Sumsel nomor urut 2, Eddy Santana Putra-Riezky Aprilia, meraup 157 suara.
Adapun pasangan Cagub-Cawagub Sumsel nomor urut 3, Mawardi Yahya-RA Anita Noengrihati, meraup 33 suara.
Sebanyak 378 dari 548 yang masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) memberikan suaranya di TPS tersebut.
Dari jumlah itu, suara sah itu ialah 369.
Suara tidak sah sembilan.
TPS 27 merupakan tempat Herman Deru bersama keluarga memberikan suaranya pada Pilkada Sumsel 2024 pagi tadi.
Calon gubernur Sumsel Herman Deru meraup suara terbanyak di TPS saat waktu nyoblos.
- Herman Deru Dampingi Presiden Prabowo Resmikan GERINA & Penanaman Padi Serentak
- Pertama Kali, Presiden Prabowo Tebar Benih Padi Gunakan Drone: Kaget Saya
- Prabowo Puji Keberhasilan Herman Deru Meningkatkan Produksi Pangan Sumsel
- Herman Deru Dampingi Presiden Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi Se-Indonesia
- Sekda Edward Resmi Lantik Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Embarkasi Palembang 2025
- Gubernur Sumsel Letakan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Crossing Pipa Pertamina di Desa Benuang, Pali