Herman Deru Harapkan Sumsel Punya Atlet Golf Muda

jpnn.com - PALEMBANG - Gubernur Sumatra Selatan Herman Deru berharap Sumsel mempunyai atlet muda berprestasi di wilayahnya yang lahir dari cabang olahraga (cabor) golf.
Hal itu disampaikan Gubernur saat menutup eveng Golf Open Tournament, Minggu (21/05/2023) kemarin di Kenten Golf Course Palembang.
"Saya berharap Sumsel memiliki atlet muda yang profesional ," ujar Deru.
Menurut Deru, untuk menjadi seorang atlet permainan yang mengandalkan tangan tersebut, para anak muda harus mengenal golf sejak dini.
"Untuk menjadi seorang atlet muda golf yang profesional, anak-anak muda harus mengenal golf sejak dini," ungkap Deru.
Ketua Palembang Golf Club (PGC) Syahrial Oesman menambahkan bahwa saat ini PGC terus gencar mencari pembibit untuk atlet muda golf lewat berbagai even lokal.
"Untuk yang ingin dan berminat menjadi golfer tidak ada syarat yang penting mau dulu," kata Syahrial.
Selain itu kata Syahrial, persiapan untuk menjadi atlet muda cabor golf di Sumsel harus didukung dengan fasilitas maksimal, seperti kenyamanan lapangan.
Tutup event Golf Open Tournament, Gubernur Sumatra Selatan Herman Deru berharap Sumsel mempunyai atlet muda golf.
- Gubernur Herman Deru Dorong Pembangunan Infrastruktur Daerah yang Berdampak Luas
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- Oknum Polisi Penganiaya Mantan Pacar di Palembang Dinyatakan Positif Narkoba
- Komitmen Gubernur Herman Deru Bantu Perbaikan Jalan dan Bangun RTLH di Ogan Ilir
- BKBK Jadi Cara Herman Deru Dorong Percepatan Pembangunan Infrasturktur Lahat
- Satu Korban Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi Ditemukan, 1 Lagi Masih Dicari