Herry IP Jadi Pelatih Ganda Campuran, PBSI Berharap Tuah All England 2020 Kembali
jpnn.com, JAKARTA - Induk organisasi bulu tangkis Indonesia (PBSI) menunjuk Herry Iman Pierngadi menjadi pelatih sektor ganda campuran menemani Amon Sunaryo.
Pelatih berjuluk Naga Api itu berpisah dengan sektor ganda putra dan mendapat tugas baru menangani pemain-pemain seperti Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, hingga Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.
“PBSI resmi menunjuk Herry Iman Pierngadi untuk menangani sektor ganda campuran utama Pelatnas Cipayung sebagai kepala pelatih. Penunjukkan ini pun sudah disanggupi Herry yang akrab dengan julukan "Naga Api" itu,” bunyi pengumuman resmi PBSI.
Pindahnya Herry IP ke sektor ganda campuran membuat perannya di ganda putra akan digantikan oleh Thomas Indratjaja.
Nantinya mantan pelatih tim PB Mansion Exist itu akan ditemani oleh Aryono Miranat meramu Fajar Alfian dan kawan-kawan.
Menarik ditunggu kiprah nakhoda kelahiran 21 Agustus 1962 itu dalam menangani sektor ganda campuran.
Tercatat pria asal Pangkal Pinang itu pernah menangani sektor ganda campuran saat menggantikan Richard Mainaky pada ajang All England 2020.
Saat itu pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti mampu keluar menjadi juara seusai di partai pemungkas mengatasi pasangan Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dengan skor 21-15, 17-21, 21-8. (pbsi/mcr16/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Induk organisasi bulu tangkis Indonesia (PBSI) menunjuk Herry Iman Pierngadi untuk menjadi pelatih sektor ganda campuran menemani Amon Sunaryo
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Naufal
- Pengumuman Pelatih Telah Dilakukan, Pemanggilan Pemain Pelatnas PBSI Mulai Senin
- Pelatnas Cipayung Mencari Pelatih Baru, Para Legenda Langsung Turun Gunung
- Pelatnas Cipayung Mencari Pelatih Baru, Para Legenda Langsung Turun Gunung
- Revolusi Pelatih Pelatnas Cipayung, Irwansyah dan Harry Hartono tak Lagi Mendampingi Ginting cs
- Promosi dan Degradasi Masih Belum Jelas, Juara Kejurnas PBSI 2024 Berharap Hal Ini
- Dapat Ucapan Terima Kasih, Naga Api Tak Masuk Bursa Pelatih Baru PBSI?