Heru Dianggap Layak Jadi Gubernur Jakarta 2024
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Rumah Aktivis Institute (RAI) Andri Nurkamal mengapresiasi kinerja Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono yang meraih angka kepuasan publik hingga 60 persen lebih.
Angka itu berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh lembaga Arus Survei Indonesia pada 2024 ini.
“Tingkat kepuasan publik tersebut akan kian meningkat lantaran Heru terus menggencarkan program pelayanan yang efektif, efisien, dan tepat sasaran,” ucap Andri dalam keterangannya, Minggu (12/5).
Menurut dia, pengalaman Heru menjadi Pj Gubernur cukup menjadi dasar untuk terus memimpin Jakarta lima tahun ke depan guna menyukseskan pembangunan berkelanjutan.
"Kepuasan publik bagus. Itu baru Pj, punya modal mumpuni, punya prestasi buat jadi gubernur (definitif). Setidaknya 5 tahun ke depan proses pembangunan DKJ dan Kota Global harus berkelanjutan,” kata dia.
Andri menjelaskan, prestasi kepemimpinan Heru di Jakarta dibuktikan dengan beragam penghargaan dari sejumlah lembaga tinggi yang diterima oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Misalnya, penghargaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) untuk Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik Kategori Pelayanan Prima dengan Nilai Tertinggi (A).
Kemudian, penghargaan dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) untuk Pemprov DKI Jakarta sebagai Otoritas Kompeten Keamanan Pangan Daerah Tingkat Provinsi dengan Profil Terbaik.
Andri Nurkamal mengapresiasi kinerja Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono yang meraih angka kepuasan publik hingga 60 persen lebih.
- Heru Budi Yakin Teguh Bisa Pimpin Jakarta dengan Baik
- Teguh Setyabudi Resmi Dilantik jadi Pj Gubernur DKI Jakarta Menggantikan Heru Budi Hartono
- Jokowi Berhentikan Heru Budi Sebagai Pj Gubernur Jakarta, Akan Digantikan Teguh Setyabudi
- Jokowi Angkat Teguh Setyabudi jadi Pj Gubernur DKI Jakarta
- Survei LSI Denny JA: Tingkat Kepuasan Publik kepada Jokowi Masih Tinggi
- Progres LRT Velodrome-Manggarai 31 Persen, Heru: Terima Kasih Warga Jakarta