Heru Pastikan Stok Pangan dan Harga Bahan Pokok Stabil Menjelang Nataru
jpnn.com, JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memastikan ketersediaan stok pangan dan kestabilan harga menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Heru memastikan itu saat meninjau meninjau Pasar Induk Kramat Jati, di Jakarta Timur pada Selasa (6/12).
"Pagi ini kami melakukan pemantauan harga dan stok untuk memastikan kebutuhan tersedia bagi warga Jakarta,” ujar Heru di lokasi.
Heru mengaku sudah melaksanakan rapat teknis Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk menjaga pasokan bahan pokok dan barang penting.
Pemprov DKI juga mencanangkan gerakan menanam demi ketahanan pangan dan melaksanakan operasi pasar murah bersama perangkat daerah terkait.
Kemudian, melaksanakan sidak ke pasar dan distributor agar tidak menahan barang, hingga berkoordinasi dengan daerah penghasil komoditas untuk kelancaran pasokan.
"Membangun komunikasi efektif dan memperluas cakupan kerja sama antardaerah serta merealisasikan BTT (Bantuan Tak Terduga) untuk dukungan pengendalian inflasi," kata dia.
Perlu diketahui, kebutuhan pangan di DKI Jakarta meningkat sekitar 1-12 persen pada Desember 2022 dibandingkan November 2022.
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memastikan stok pangan dan kestabilan harga kebutuhan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).
- Daging Sapi Hari Ini Rp 136.480 per Kg, Harga Pangan yang Lain juga Naik
- Heru Budi Yakin Teguh Bisa Pimpin Jakarta dengan Baik
- Teguh Setyabudi Resmi Dilantik jadi Pj Gubernur DKI Jakarta Menggantikan Heru Budi Hartono
- Jokowi Berhentikan Heru Budi Sebagai Pj Gubernur Jakarta, Akan Digantikan Teguh Setyabudi
- Jokowi Angkat Teguh Setyabudi jadi Pj Gubernur DKI Jakarta
- Pemerintah Fokus Menjaga Aliran Investasi untuk Pembangunan Masa Depan