Herzaky Demokrat: Punya Jabatan Mentereng Bukannya Membantu Rakyat
jpnn.com, JAKARTA - Elektabilitas Partai Demokrat bersama Ketua Umumnya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kembali meningkat, berdasar hasil survei terbaru dari CISA dan Parameter Politik Indonesia (PPI).
Survei CISA menempatkan AHY pada urutan kedua (15,51%) di bawah Anies Baswedan dan Demokrat (13,22%) di bawah PDIP.
Sedangkan hasil survei PPI menunjukkan, elektabilitas Demokrat naik signifikan di urutan keempat (8,4%) dan AHY di posisi keempat (5,6%) di bawah Prabowo, Ganjar dan Anies.
Menanggapi ini, Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, menegaskan bahwa rakyat sekarang butuh pemimpin dan parpol yang melakukan kerja-kerja nyata di tengah masyarakat.
"Rakyat juga tahu, mana pemimpin yang benar-benar melakukan kerja serius membantu rakyat yang sedang susah karena pandemi dan krisis ekonomi saat ini," kata Herzaky dalam keterangan tertulisnya yang diterima JPNN.com, Senin (7/6).
Alumnus Universitas Indonesia itu mengatakan rakyat sudah jengah dengan pemimpin yang hanya sibuk berjanji. Dia juga menyoroti pejabat publik yang punya tanggung jawab besar, tetapi sibuk di sosial media.
"Punya jabatan mentereng, bukannya membantu rakyat, malah bantuan buat rakyat dikorupsi," lanjutnya.
Ketua Ikatan Alumni Universitas Indonesia itu menilai naiknya elektabilitas partai berlambang mercy itu sebagai bentuk apresiasi dan atensi yang luar biasa dari rakyat.
Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menyampaikan pernyataan tajam, entah siapa yang disasar.
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Survei Poltracking, Elektabilitas Agustiar - Edy Tertinggi di Pilgub Kalteng
- Survei Publicsensum: Elektabilitas Isran-Hadi Makin Moncer di Pilkada Kaltim
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Elektabilitas Ahmad Luthfi-Taj Yasin Ungguli Rivalnya versi Populi Center