HI Sebar Qurban ke Pelosok Maluku, Warga Terharu Saat Terima Sapi

HI Sebar Qurban ke Pelosok Maluku, Warga Terharu Saat Terima Sapi
Tim Human Initiative (HI) saat memberikan bantuan 1 ekor sapi kepada warga dusun Oli Lama, Desa Wakal, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, pada Selasa (15/4) lalu. Foto: dokumentasi Tim Human Initiative

jpnn.com, JAKARTA - Tim Human Initiative (HI) memberikan bantuan sapi kepada warga dusun Oli Lama, Desa Wakal, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, pada Selasa (15/4) lalu.

Bantuan itu diberikan saat kunjungan di salah satu daerah Sebar Qurban 2025.

General Manager (GM) Program Abdul Mughni mengatakan di dusun tersebut masih banyak rumah warga yang dinding kayu dan atapnya terbuat dari daun Rumbia.

Perjalanan Tim HI disebut butuh perjuangan dengan melewati akses jalan rusak, yang sangat tidak nyaman.

Kondisi tersebut seperti kebanyakan akses masuk ke dusun yang lain, karena kurang diperhatikan oleh pemerintah daerahnya.

Abdul Mughni disambut oleh Kepala Dusun La Ode Sarip, 51, Imam Masjid Al Huda La Ode Tabina, 53, dan sejumlah warga.

"Kami mewakili warga, sangat bersyukur bahwa Human Inisiative terus peduli dengan kami di dusun pelosok ini. Kita harapkan ada kabar baik lagi,” ucap Laode Tabina di balai warga.

La Ode Tabina bercerita sejak puluhan tahun silam, saat menjelang Hari Raya Idul Adha tiba, warga dusun iuran mengumpulkan uang untuk membeli hewan kurban, berupa kambing.

Tim Human Initiative (HI) memberikan bantuan sapi kepada warga dusun Oli Lama, Desa Wakal, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, pada Selasa (15/4) lalu.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News