Hibur Nahdiyin di 1 Abad NU, Slank Nyanyikan Mars Slankers hingga Tutup dengan Orkes Sakit Hati
jpnn.com, SIDOARJO - Grup band Slank menghibur ribuan warga Nahdlatul Ulama (NU) yang bertahan di bawah guyuran hujan selama berjam-jam di dalam stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (7/2) malam.
Mereka rela basah kuyup demi melihat penampilan Slank di penghujung rangkaian acara resepsi perayaan 1 Abad NU di Sidoarjo.
Awalnya panggung rakyat Resepsi Puncak Abad NU itu akan dimulai pada pukul 20.00 WIB, tetapi hingga pukul 22.40 WIB hujan tak kunjung reda.
Sekretaris Jenderal PBNU Saifullah Yusuf bersama komedian Cak Lontong dan Akbar, sampai bergantian tampil beberapa jam demi menemani ribuan nahdiyin.
Setelah menunggu berjam-jam, Slank tampil dengan membawakan lagu dengan judul Mars Slankers dari album Road To Peace yang dirilis pada 2004.
Selanjutnya, Slank membawakan lagu berjudul Seperti Para koruptor dari album The Big Hip yang dikeluarkan pada 2008 dan lagu Tong Kosong dari album Lagi Sedih pada 1997.
Slank juga membawakan lagu dari album PLUR yang berjudul Ku Tak Bisa.
Sebagai kado 1 abad NU, Slank membawakan lagu berjudul Ulama Bergerak yang digubah khusus untuk organisasi keagamaan terbesar di Indonesia itu.
Sebagai penutup, Slank membawakan lagu yang berjudul Orkes Sakit Hati di acara Resepsi 1 Abad NU.
- Pimpinan BAZNAS Ajak Umat Muslim Perkuat Dukungan kepada Palestina
- Temui Gus Yahya, Mendikdasmen Prof Mu'ti Berharap Terus Jalin Kerja Sama dengan NU
- Kiai Muda se-Eks Karesidenan Kedu Siap Menangkan Ahmad Luthfi-Taj Yasin
- Seusai Dilantik, Empat Menteri dari NU Minta Restu Rais Aam dan Ketum PBNU
- Pagar Nusa Mesir Resmikan Warga Baru Angkatan 3, Gus Nabil Haroen Tekankan Pentingnya Diaspora
- Presiden Jokowi Sempat Jenguk Abdee Slank di Rumah Sakit