Hiddink Akui Gol Kapten Chelsea Sebenarnya tak Sah

jpnn.com - LONDON – Pelatih Chelsea Guus Hiddink mengatakan, gol ketiga tim racikannya yang dicetak sang kapten John Terry ke gawang Everton sebenarnya harus dianulir. Sebab, Terry berada dalam posisi offside.
“Saya sekarang bisa mengatakan bahwa ucapan Martinez (pelatih Everton) benar. Anda harus fair. Mengapa harus membantahnya? Saya sudah melihatnya,” terang Hiddink di laman Sky Sports, Minggu (17/1).
Sebagaimana diketahui, Everton memang protes terkait gol mantan kapten tim nasional Inggris itu. Selain offside, Terry juga mencetak gol pada menit ke-98. Padahal, tambahan waktu hanya tujuh menit.
“Oscar menyentuh bola dan John Terry berada dalam posisi offside meskipun dia mencetak gol yang sangat cantik (melalui tumit),” tegas mantan pelatih tim nasional Belanda tersebut. (jos/jpnn)
LONDON – Pelatih Chelsea Guus Hiddink mengatakan, gol ketiga tim racikannya yang dicetak sang kapten John Terry ke gawang Everton sebenarnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dewa United Sumbang 3 Pemain ke Timnas Indonesia, Termasuk Septian Bagaskara
- 9 Pemain Persija Remuk di Tangan Arema, Cek Klasemen Liga 1
- Pordasi Mulai Gencar Kirim Atlet Berkuda ke Luar Negeri Lewat Event CSI Canteleu
- Banyak Bikin Kesalahan, Rehan/Gloria Harus Puas Jadi Runner up Lagi
- Komposisi Pemain Timnas Indonesia Tidak Banyak Berubah, Erick Thohir Puji Patrick Kluivert
- Daftar Pemain Timnas Indonesia yang Dipanggil untuk Lawan Australia & Bahrain