Hidup Bahagia Marshanda Kini
Beryukur Pernah Lewati Masa Sulit
Rabu, 01 Mei 2013 – 07:44 WIB

Hidup Bahagia Marshanda Kini
Kalau ditanya apakah malu mengingat hal itu, dengan tegas dia menjawab tidak. ’’Sebab, kalau saya tidak melalui masa itu, saya tidak akan menjadi seorang yang seperti sekarang,’’ jawabnya.
Dia mengungkapkan alasan mengunggah video itu. Dia ingin semua orang tahu bahwa sebenarnya dirinya bukan sosok yang selama ini dalam pandangan orang-orang. ’’Saya ingin orang tahu siapa saya sebenarnya. Itulah saya. Selama itu saya memakai topeng hingga orang-orang tidak tahu,’’ lanjutnya.
Meskipun akhirnya kejadian itu ter-blow up di media hingga menimbulkan banyak efek pada dirinya, Caca merasa lega. Dari situ dia mulai bisa jujur kepada diri sendiri. Mulai bisa memaafkan orang-orang di masa lalunya.
’’Hingga akhirnya saya bisa menjadi seperti sekarang. Coba kalau ketika itu saya tidak upload video. Saya pendam. Bisa saja apa yang saya pendam itu keluar sekarang saat saya sudah punya Sienna. Itu lebih parah,’’ ungkapnya panjang lebar. Makanya, sekarang ini dia ingin belajar memotivasi orang. Dia ingin setiap apa yang dilakukan bermakna untuk orang lain. (jan/c4/ayi)
JAKARTA - Bintang sinetron dan penyanyi Marshanda, 23, tak mau puas dengan apa yang dia miliki sekarang ini. Perempuan cantik yang akrab disapa Caca
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah
- Terikat Jalan Setan, Ketika Dunia Gaib Menembus Peradaban Modern
- Revelino Sebut Lisa Mariana Menghilang setelah Mengaku Hamil
- Pria yang Disebut Selingkuhan Paula Verhoeven Mengundurkan Diri Jadi Saksi
- Perkuat Peran Lokananta, Holding BUMN Danareksa Luncurkan Album Kompilasi