Hiii... Niat Cari Ikan, Malah Dapat Hewan Gede dan 'Serem' Sepanjang 3 Meter
jpnn.com - SUSANTO kaget bukan kepalang saat dirinya mencari ikan di sungai Desa Pangkalan Tiga, Kecamatan Lada, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Sebab, bukan ikan yang didapatnya. Namun dia malah "sukses" mendapat buaya jenis senyulong sepanjang tiga meter.
Menurut Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Seksi Konservasi Wilayah (SKW) II Pangkalan Bun Hartono, buaya berjenis kelamin betina tersebut ditemukan dalam kondisi terjerat jala milik Susanto. Jala penangkap ikan dipasang di kanal galian di antara Sungai Rengas dan Sungai Hijau.
Mengetahui seekor buaya terjerat jala ikannya, Susanto lantas memanggil teman-temannya untuk mengevakuasi hewan tersebut dari sungai.
''Susanto memasang jaring ikan Minggu sore (19/7). Kemudian, dia memeriksa jaringnya dan melihat jaring ikannya bergerak-gerak. Setelah dipastikan, rupanya ada buaya yang terjerat,'' kata Hartono kemarin.
Setelah diperiksa, tidak ada bekas kekerasan fisik pada buaya yang diperkirakan berumur di atas lima tahun itu. Saat tim BKSDA datang ke lokasi, buaya tersebut sudah diikat. Setelah sampel darahnya diambil, buaya senyulong segera dilepaskan ke Suaka Margasatwa Lamandau.
Pelepasan buaya itu rencananya dilakukan bersamaan dengan seekor buaya lain yang ditangkap di Pangkalan Bun beberapa waktu lalu.
Saat ini buaya senyulong tersebut ditempatkan di kolam penampungan buaya di markas BKSDA Pangkalan Bun. Menurut penuturan warga, buaya kerap muncul di permukaan sungai. Ia sering muncul di tengah masyarakat karena keberadaannya terusik sehingga hewan ganas itu tidak bisa tenang.
Hartono pun mengimbau warga agar segera melapor ke BKSDA ketika melihat hewan dilindungi. Atas tertangkapnya buaya itu, Hartono menyatakan, kesadaran masyarakat untuk tidak membunuh atau melukai hewan liar kini semakin tinggi.
SUSANTO kaget bukan kepalang saat dirinya mencari ikan di sungai Desa Pangkalan Tiga, Kecamatan Lada, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Sebab,
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?