Hiii... Provinsi Ini Bisa Jadi Persembunyian Teroris

jpnn.com - TANJUNG SELOR – Provinsi Kalimantan Utara dianggap sebagai kawasan strategis bagi para teroris untuk melakukan rekrutmen. Selain itu, Kaltara juga bisa menjadi pintu masuk teroris ke Indonesia.
“Kalimantan Utara bisa menjadi salah satu wilayah yang sangat strategis untuk para teroris. Karena geografisnya, teroris bisa lewat darat, udara maupun air. Jadi, diharapkan kepada masyarakat agar lebih waspada, jangan sampai terpengaruh,” ujar Kepala Badan Nasional Pencegahan Terorisme (BNPT) Pusat Saud Usman Nasution, Kamis (3/12) kemarin.
Dia menambahkan, Kaltara juga bisa menjadi tempat persembunyian dan pertemuan para teroris. Apalagi, teroris juga pernah berlatih dan bersembunyi di hutan Sabah, Malaysia yang dekat dengan Kaltara.
“Salah satu tindakan yang patut diwaspadai yakni adanya modus perekrutan melalui jaringan pekerja-pekerja atau menyusup dalam kelompok tenaga kerja. Setidaknya bisa meminimalisir masuknya jaringan terorisme yang berpura-pura atau bermoduskan sebagai pekerja,” ucap Saud. (kp3/jos/jpnn)
TANJUNG SELOR – Provinsi Kalimantan Utara dianggap sebagai kawasan strategis bagi para teroris untuk melakukan rekrutmen. Selain itu, Kaltara
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Geger Temuan Ulat di Menu Makan Bergizi Gratis SMPN 1 Semarang, Begini Ceritanya
- Kepala BPJPH Apresiasi Dapur MBG dari Era Mas Pulo Gebang
- Satu Korban Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi Ditemukan, 1 Lagi Masih Dicari
- Krakatau Steel Bantu Warga Cilegon Mendapatkan Sumber Air yang Lebih Pasti
- ATR/BPN: Hampir Seperlima Tanah di Jateng Belum Jelas Status Hukumnya
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan