Hiiii…Dua Kuburan Misterius Lagi di Dekat Padepokan Dimas

jpnn.com - PROBOLINGGO—Dua makam lagi ditemukan sekitar Padepokan Dimas Kanjeng Taat Pribadi.
Lokasinya di belakang kantor asrama putra. Di lokasi itu juga ditemukan satu pengikut Dimas Kanjeng sebelumnya, Abdul Ghani.
Dua makam tersebut dikelilingi pagar setinggi 2.5 meter sehingga letaknya sulit terpantau.
Namun, dari celah-celah dinding bisa dilihaat kedua makam itu. Keduanya bernisan hijau.
Sedangkan satu makam lagi masih tertutup terpal berwarna cokelat.
Dugaan sementara, makam yang tertutup terpal plastik merupakan pengikut yang meninggal pada 2016 ini.
Sedangkan makam yang berwarna hijau diduga pengikut yang meninggal 2013 lalu.
"Meski kondisinya makam lama, pihak desa tidak pernah diberitahu padepokan soal keberadaan dan siapa yang dimakamkan," kata Kepala Desa Wangkal, Supriyono.
Informasi yang dihimpun, kedua makam tersebut diduga sebagai makam dua pengikut asal Magetan, dan Kalimantan.
Hanya saja, Polisi masih menelusuri informasi kebenaran tersebut.
Terpisah, Kapolres Probolinggo, AKBP Arman Asmara Syarifuddin menyatakan pihaknya masih akan menyelidiki intensif soal keberadaan dua makam tersebut. (win/pul/flo/jpnn)
PROBOLINGGO—Dua makam lagi ditemukan sekitar Padepokan Dimas Kanjeng Taat Pribadi. Lokasinya di belakang kantor asrama putra. Di lokasi itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka