Hijaukan Hutan, Kerahkan Murid SD
Kamis, 17 Desember 2009 – 08:22 WIB
Hijaukan Hutan, Kerahkan Murid SD
MADIUN - Tingginya kerusakan hutan di pulau Jawa mengundang keprihatinan. Tak hanya warga dewasa yang dutuntut peduli lingkungan. Pelajar kini juga dituntut menjadi elemen yang ikut menjaga alam. Eka Widodo Sugiri, Kepala Pusat Bina Penyuluh Kehutanan Departemen Kehutanan (Dephut) mengatakan, setiap tahun ada 20 juta siswa baru tingkat dasar. ''Jika potensi ini digerakkan, maka bisa ikut menyelamatkan kondisi alam,'' katanya di sela gerakan tanam pohon di sumber air Sendang Lawe, Ketandan, Dagangan, Kabupaten Madiun, Kamis (17/2). Hutan pendidikan di Sendang Lawe menurut Bupati Madiun Muhtarom adalah pilot project. Kerjasama awal dilakukan dengan KPH Madiun. Ke depannya, kata Muhtarom, bakal dikembangkan di wilayah lain bekerjasama dengan KPH Saradan dan KPH Lawu Ds. ''Di Sendang Lawe ini kan untuk pelajar di wilayah Madiun selatan. Nanti untuk pelajar di Madiun utara bisa dengan KPH Saradan, atau wilayah lain dengan KPH Lawu,'' tutur Muhtarom.
Eko Widodo mencontohkan hal sederhana tentang besarnya peran siswa jika dimaksimalkan. ''Kalau pas duduk di kelas I SD menanam satu pohon, naik kelas satu pohon lagi sampai kelas VI, satu siswa sudah menanam enam pohon. Ini luar biasa kalau dilakukan semua siswa,'' papar di hadapan ratusan siswa.
Baca Juga:
Pemkab Madiun bersama Perum Perhutani KPH Madiun kemarin membuka hutan pendidikan. Lahan di kawasan sumber air Sendang Lawe yang dijadikan laboratorium alam. Di tempat itu, pelajar bisa menggarap dan merawat kawasan hutan sendiri.
Baca Juga:
MADIUN - Tingginya kerusakan hutan di pulau Jawa mengundang keprihatinan. Tak hanya warga dewasa yang dutuntut peduli lingkungan. Pelajar kini juga
BERITA TERKAIT
- B2W Kritik Acara Gowes Bareng Pramono Anung, Singgung soal Rute Berbahaya
- Bocah SD yang Tenggelam di Sungai Komering Akhirnya Ditemukan
- Sri Meliyana Sebut Kemenkes Dukung Adanya Fasilitas Ruang Rawat Inap Puskesmas di Palembang
- Gakoptindo Yakin Kebijakan Tarif Trump tak Memengaruhi Harga Kedelai dari AS
- 5.800 Honorer di Daerah Ini Berpeluang Diangkat Menjadi PPPK Paruh Waktu
- Polisi Gelar Perkara, Keluarga Mahasiswa UKI Tidak Tahu, Waduh