Hilangkan Kerutan di wajah dan Mata Panda dengan Masker Kunyit
jpnn.com - Kunyit tidak hanya bisa dimanfaatkan sebagai bumbu masakan. Tetapi, bisa juga digunakan untuk perawatan kecantikan. Salah satu masalah kecantikan yang bisa ditangani dengan bumbu dapur berwarna oranye ini adalah menghilangkan garis-garis halus dan tanda gelap di sekitar mata.
Secara tradisional dalam budaya India, kunyit digunakan untuk memasak dan dikenal sebagai makanan super anti-inflamasi yang kuat dengan sifat-sifat antibakteri dan antiseptik. Dan ini dapat digunakan pada kulit Anda juga.
Faktanya, Secara tradisional, perempuan India merawat kulit dengan kunyit tepat sebelum pernikahan guna menyembuhkan masalah kulit dan membuatnya bercahaya. Selain itu, kunyit sering disarankan sebagai obat alami untuk kondisi kulit seperti eksim, psoriasis, lingkaran hitam, dan jerawat.
Caranya pun cukup mudah. Cukup menggabungkan kunyit dengan bahan-bahan seperti madu dan jus lemon dan buat sebagai masker. Madu adalah bahan alami yang bagus dengan sifat antibakteri, yang membantu melawan jerawat dan membersihkan kulit.
Madu juga sarat dengan antioksidan penguat kulit, yang mengatasi tanda-tanda penuaan. Selain itu, humektan yang kuat bisa mempertahanan kelembaban dari udara ke dalam kulit. Sehingga kulit tampak cerah dan lembab.
Kemudian perasan lemon alami penuh dengan antioksidan anti penuaan dan vitamin C, yang membantu menjaga kulit bersih dari noda serta untuk meringankan bekas luka dan tanda gelap.
Dilansir dari laman Woman's World, Rabu (20/3), berikut ini cara membuat makser wajah dari kunyit.
Langkah pertama adalah menyiapkan ¼ sdt bubuk kunyit, 1 sendok teh madu, dan 1 sendok perasan lemon segar. Kemudian cuci wajah Anda sehingga bersih dari kotoran dan riasan. Gabungkan semua bahan dalam wadah kecil menggunakan kuas make-up bersih.
Salah satu masalah kecantikan yang bisa ditangani dengan kunyit adalah menghilangkan garis-garis halus dan tanda gelap di sekitar mata.
- 5 Khasiat Air Kunyit Campur Serai, Bikin Gula Darah Tetap Normal
- 5 Khasiat Air Kunyit Campur Daun Serai, Bikin Gula Darah Ambyar
- 4 Manfaat Kunyit, Aman Dikonsumsi Penderita Penyakit Ini
- 8 Makanan Lezat Ini Bantu Hangatkan Tubuh Saat Cuaca Dingin
- 5 Bahan Alami yang Bisa Mengobati Luka Bakar
- Usir Batuk dengan Mengonsumsi 6 Pengobatan Alami Ini