Hilangkan Tekanan, Pemain PS Polri Sempatkan Keliling Bali

jpnn.com - GIANYAR - PS Polri memiliki cara tersendiri sebelum menjalani laga pamungkas di grup B Piala Bhayangkara melawan Bali United, Minggu (27/3) petang. Mereka mencoba menghilangkan tekanan jelang laga penentuan tersebut.
Menurut pelatih PS Polri, Bambang Nurdiansyah, dia telah memberikan waktu libur selama libur pertandingan. Waktu jeda tiga hari, membuat dirinya memiliki kesempatan untuk mengistirahatkan fisik, mental, dan pikiran pemain.
"Kami tak mau terlalu membebani pemain. Yang penting target lolos ke semifinal bisa tercapai. Kami juga telah berikan libur dan mereka sudah jalan-jalan menikmati Bali, itu bagus untuk refreshing pemain," tegas Banur.
Dalam laga di Stadion Kapten Dipta Gianyar, Bali, tersebut, PS Polri siap untuk tampil maksimal, tapi tanpa beban. Karena itu, Banur optimistis timnya bakal memberikan kejutan di hadapan Semeton Dewata, pendukung Bali United. (dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Masuk Nominasi Laureus Award 2025
- Pramono Janjikan Penggunaan JIS Tak Akan Rugikan Persija
- Orleans Masters 2025 Jadi Ajang Comeback Apriyani/Fadia Setelah Absen Panjang
- IBL 2025: Cedera di Tengah Musim, Devondrick Walker Tak Berjodoh dengan Hornbills
- Imbas Laga PSIS Semarang Tanpa Penonton, Jadwal Final Four Proliga Berubah
- Australia Dilanda Badai Cedera, Timnas Indonesia Punya Peluang Curi Poin di Sydney