Hindari Kekalahan Telak
Rabu, 19 Mei 2010 – 09:29 WIB
KEDIRI- Persik akan menjalani puncak perjuangannya di Papua. Sebab sore ini (15.30 WITA) mereka akan melakoni laga pamungkas sekaligus terberat di Bumi Cederawasih. Pasukan Macan Putih harus menantang salah satu dari dua calon juara ISL yang sangat berambisi mendapatkan poin mutlak, Persipura Jayapura. Selain faktor lawan yang sangat berat, di tim sendiri Persik juga belum begitu meyakinkan dalam dua partai terakhir. Lawan Persiwa (16/5) yang dimainkan di tempat netral dan tanpa penonton saja, tim juara dua kali itu gagal memetik poin. Padahal motivasi mereka sangat tinggi karena harus bisa menang untuk meloloskan diri dari zona degradasi. ?Memang kondisinya sulit, tapi sebagai pelatih dan pemain professional kami tidak boleh menyerah,? janjinya.
Apalagi tim lawan akan main di kandang mereka sendiri, Stadion Mandala Jayapura. Untuk itu, sore ini Mutiara Hitam dipastikan akan tampil lebih ngotot dari pada saat membantai Persik 4-1 di ajang Piala Indonesia (PI) (13/5) lalu. Sebab, jika saat itu tuan rumah tampil dengan pemain lapis kedua, sore ini anak asuh Jacksen F. Tiago tersebut akan tampil dengan kekuatan penuh.
Baca Juga:
Kondisi itulah yang menimbulkan estimasi bahwa hasil laga sore ini tak akan beda jauh saat kedua tim bentrok di babak 16 besar PI lalu. Tidak kalah telak dari Boaz Salossa dkk saja sudah dianggap hasil terbaik sore ini. "Orang boleh saja memprediksi. Tapi kami akan tetap berupaya sekuat tenaga untuk mendapatkan hasil terbaik,? kata pelatih Persik Agus Yuwono.Dia mengakui, dengan kondisi sekarang timnya memang sangat sulit untuk mendapatkan poin maksimal atau satu poin sekalipun.
Baca Juga:
KEDIRI- Persik akan menjalani puncak perjuangannya di Papua. Sebab sore ini (15.30 WITA) mereka akan melakoni laga pamungkas sekaligus terberat di
BERITA TERKAIT
- Borneo FC Siap Tebar Ancaman saat Menghadapi Persib di Stadion GBLA
- Malut United Menggunduli Persis Solo, Arema FC Bikin Madura United Gigit Jari
- Federal Oil Berharap Gresini Racing Tetap Moncer Pada MotoGP 2025
- Ambisi Ciro Alves Bantu Persib Menaklukan Borneo FC
- Semen Padang Vs PSM Makassar: Kabau Sirah Pengin Keluar dari Zona Merah
- Live Streaming Semen Padang Vs PSM Makassar, Ada Rekor Buruk