Hindari Macet, Terapkan Buka-Tutup Jalur Pantura
Rabu, 27 Agustus 2014 – 08:16 WIB
TEGAL - Tidak lama lagi jembatan penghubung Jalur Pantura, yang melintas di atas Kali Anyar, Jalan Martoloyo Kota Tegal akan direhab. Guna menghindari kemacetan, Dishubkominfo bersama Satlantas Polres Tegal Kota melakukan rekayasa lalu lintas.
Pemecahan arus kendaraan tersebut mulai disimulasikan, Selasa (26/8). Rekayasa awal, Jalur Pantura dibuat satu lajur dan arus kendaraan diatur menggunakan sistem buka tutup. Kabid Lalu Lintas dan Kelaikan Kendaraan Dishubkominfo Kota Tegal, Komaru Zaman melalui Kasi Rekayasa Lalu Lintas Kusnodo mengatakan, sementara ini, rekayasa hanya mengubah lajur Jalur Pantura.
"Dari mulai traffic light timur dan barat jembatan Kali Anyar, dua lajur jalan bagian selatan ditutup. Jalan yang digunakan hanya satu lajur bagian utara untuk arus kendaraan dari barat atau pun timur," katanya disela-sela simulasi rekayasa lalu lintas kemarin.
Baca Juga:
TEGAL - Tidak lama lagi jembatan penghubung Jalur Pantura, yang melintas di atas Kali Anyar, Jalan Martoloyo Kota Tegal akan direhab. Guna menghindari
BERITA TERKAIT
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?