Hindari Penularan Covid-19: Ini yang Harus Dilakukan saat Terjebak dalam Kerumunan
jpnn.com, JAKARTA - Guru Besar Paru Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), Prof. Tjandra Yoga Aditama memberikan saran pada warga yang terpaksa berada di dalam kerumunan.
Misalnya karena harus menyelesaikan urusan tertentu, terlebih di masa libur Lebaran saat ini demi terhindar dari COVID-19.
"Tetaplah dijaga jarak sedikitnya 1 meter dengan orang lain di sekitar kita, ada juga yang menyebut jarak lebih jauh khususnya kalau di dalam ruangan," kata dia dalam pesan elektroniknya, dikutip Jumat.
Hal ini sesuai dengan pernyataan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yakni berada lebih jauh dari orang lain lebih aman ketimbang berada pada jarak dekat bersama-sama.
Ini untuk mencegah penularan bila di sekitar Anda ada yang batuk, bersin atau berbicara keras.
Penularan virus penyebab COVID-19 diketahui melalui tetesan air pernapasan dari batuk, bersin atau bahkan berbicara seseorang yang terinfeksi pada orang lain.
Apabila Anda terlalu dekat dengan seseorang yang terkena COVID-19, Anda bisa menghirup tetesan yang dia keluarkan, kata WHO.
Menjaga jarak setidaknya satu meter menjadi salah satu anjuran para pakar kesehatan untuk menurunkan risiko Anda terkena lebih dari 80 persen.
Makin lama Anda menempatkan diri dalam kerumunan, maka kian besar pula peluang Anda tertular COVID-19.
- Gunung Karangetang Meluncurkan Lava Pijar, Warga Diminta Jaga Jarak
- Upah Nakes dan Dokter Satgas Covid Diduga Ditilap, Jokowi Diminta Turun Tangan
- Satgas Covid-19 RSUD Achmad Mochtar Adukan Dugaan Korupsi kepada Presiden
- SE Protokol Kesehatan Terbaru Terbit, Lestari Moerdijat Sampaikan Hal Penting Ini
- 6,5 Juta Orang di Indonesia Sembuh dari Covid-19
- Vaksinasi Covid-19 Dosis Keempat Sudah 1.016.903 Orang