Hindari BBM Oplosan, Don Papank Ajak Masyarakat Beralih ke Motor Listrik

jpnn.com, JAKARTA - Founder dan CEO PT Tangkas, Agung Pamungkas atau yang akrab disapa Don Papank, mengajak masyarakat Indonesia untuk segera beralih ke motor listrik.
Ajakan ini disampaikan sebagai respons terhadap kasus pengoplosan bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax dengan Pertalite yang baru-baru ini mencuat.
"Kasus Pertamax yang dioplos dengan Pertalite sangat memprihatinkan. Sebagai produsen motor listrik, kami mengajak masyarakat segera beralih ke kendaraan listrik agar terhindar dari masalah seperti ini," ujar Don Papank dalam keterangannya, Sabtu (1/3).
Selain itu, Don Papank yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Komite Tetap (Wakomtap) Bidang Motor Listrik di Kamar Dagang dan Industri (Kadin) menekankan bahwa penggunaan motor listrik dapat mempercepat pencapaian target emisi karbon Indonesia.
"Dengan penggunaan motor listrik, polusi di Indonesia bisa berkurang secara signifikan," tambahnya.
Sebagai informasi, kasus dugaan korupsi di PT Pertamina Patra Niaga terkait pengoplosan Pertamax dengan Pertalite telah menimbulkan kekecewaan di tengah masyarakat.
Kejaksaan Agung (Kejagung) pun telah menetapkan tujuh tersangka dalam kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang di PT Pertamina Subholding dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) periode 2018–2023. Kasus ini menyebabkan kerugian negara sebesar Rp193,7 triliun.
Kasus ini juga terjadi menjelang bulan Ramadan dan Idulfitri, di mana kebutuhan BBM biasanya meningkat, sehingga stabilitas distribusi menjadi krusial bagi masyarakat. (tan/jpnn)
Don Papank menekankan bahwa penggunaan motor listrik dapat mempercepat pencapaian target emisi karbon Indonesia.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Memahami Jenis-Jenis Indikator dan Merawat Baterai Motor Listrik
- Sempat Tabrak Fortuner, Xenia Bermuatan Jeriken Pertalite Ditinggal Kabur Sopirnya
- SPBU di Denpasar Diduga Oplos BBM Pertalite
- Kendaraan Mogok Gegara Isi Pertalite Campur Air di Klaten, Korban Sebut Belum Ada Ganti Rugi
- Soal Dugaan Pertalite Bercampur Air di Klaten, SPBU Trucuk Siap Bertanggung Jawab
- Motor Listrik United E-Motor Mampu Menjelajah Sejauh 100 Km