HIPWI FKPPI Gelar Aksi Sosial Donor Darah, Ratusan Personel TNI dan Polri Juga Terlibat

HIPWI FKPPI Gelar Aksi Sosial Donor Darah, Ratusan Personel TNI dan Polri Juga Terlibat
Ketua Umum HIPWI FKPPI Toro Sudarmadi (rompi) dan Waaster Panglima TNI Brigjen TNI I Made Wahyu Santoso (batik) saat sesi foto bersama peserta donor darah di lobi Senayan PARK (SPARK), Jakarta Pusat, Minggu (22/1/2023). Foto: HIPWI FKPPI

"Dan, kegiatan ini berdampak baik juga bagi FKPPI, karena ini kan salah satu yang anggotanya, baik itu dari TNI maupun dari Polri khususnya untuk anak-anak TNI-Polri," tukasnya.

Ketua Umum HIPWI FKPPI Toro Sudarmadi menambahkan, pihaknya berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan kembali di tahun depan serta dapat memiliki dampak ekonomi bagi pelaku UMKM.

"Ucapan terima kasih kepada para sponsor dan semua yang terkait dalam kegiatan ini," ucapnya.

Sekadar informasi, kegiatan 'Gerak Kreatif UMKM HIPWI FKPPI dimulai 20 Januari sampai 22 Januari 2023 di Senayan Park, Jakarta.

Gerak Kreatif UMKM HIPWI FKPPI diisi oleh 65 tenants dan dihadiri oleh kurang lebih 5 ribu pengunjung.

Acara tersebut juga menggelar talk show yang sangat mengedukasi para tenant serta juga kader FKPPI di daerah yang disiarkan dengan streaming.

Pada penutupan 22 Januari, rangkaian kegiatan menarik lainnya dihadirkan seperti pameran UMKM, kontes tanaman hias serta langkah dansa (line dance) kompetisi bekerja sama dengan ILDI DKI yang memperebutkan piala Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.(fri/jpnn)

Ratusan personel TNI dan Polri, komunitas bikers Anak Kolong, dan masyarakat umum mengikuti aksi kemanusiaan donor darah yang digelar HIPWI FKPPI.


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News