Hisense Buka Brand Store di Tangerang, Inovasi Produk Unggul, Banyak Promo Menarik

jpnn.com, CIKUPA - Hisense membuka jaringan brand store di Indonesia, kali ini pada kawasan Citra Raya, Cikupa, Tangerang.
Tak hanya menghadirkan inovasi produk unggul dan membawa kemudahan bagi para penggunanya, tetapi juga ada berbagai promo menarik ditawarkan.
President Director PT Hisense International Indonesia Edison Li mengungkapkan peralatan elektronik rumah tangga yang canggih dan pintar sangat dibutuhkan masyarakat.
"Kami menawarkan berbagai produk home appliences dengan kualitas terdepan dan unggul, tetapi harga terjangkau yang dapat dipilih oleh konsumen,” ujar Edison Li saat pembukaan Brand Store Cikupa, Sabtu (9/12).
Membawa semangat Go tech and beyond, Hisense terus mengembangkan inovasi untuk produk dan layanan yang lebih baik.
Hisense memperkenalkan brand store pertama di wilayah Jabodetabek yang menghadirkan seluruh lini produk, mulai dari televisi (TV), kulkas, mesin cuci hingga air conditioner (AC) dalam satu tempat.
"Brand store ini kami kembangkan untuk mengingkatkan pengalaman konsumen dalam berbelanja produk-produk Hisense. Selain kualitas produk yang kami tingkatkan, kenyamanan dan kepercayaan konsumen juga menjadi nilai lebih yang menjadi semangat kami untuk terus berinovasi, khususnya untuk masyarakat Indonesia,” beber Edison.
Pada pembukaan tersebut, Hisense menghadirkan berbagai hiburan menarik untuk masyarakat sekitar. Di antaranya, fun aerobic dan zumba, bazaar makanan serta live music yang disambut dengan antusias dan respons positif warga.
Hisense membuka brand Store di Tangerang dengan menghadirkan inovasi produk unggul dan menawarkan banyak promo menarik
- Buka Store Pertama di Mal Kokas, Insta360 Tawarkan Promo Menarik
- Bridgestone Hadirkan Produk Unggulan di IIMS 2025, Ada Promo Menarik
- Rayakan 33 Tahun Perjalanan, Excelso Hadirkan Promo Menarik
- Gelar Carnival di Bandung, ACC Tebar Promo Menarik
- Promo Menarik dari The Surosowan Manjakan Pencinta Kuliner
- Ayo Kunjungi Booth Pertamina di GIIAS 2024, Ada Banyak Hadiah Menarik lho, Buruan!