Hitam Putih Disentil KPI, Begini Respons Deddy Corbuzier
jpnn.com, JAKARTA - Program acara Hitam Putih mendapat sanksi teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
Mendapat teguran itu, Deddy Corbuzier ikut angkat bicara dengan menuliskan komentarnya di akun Instagram KPI.
Hal ini terlihat dari foto capture yang di-unggah akun gosip makrumpita.
Deddy mengaku bisa menerima teguran tersebut dengan mengatakan akan segera memperbaiki kesalahan yang dimaksud pihak KPI.
“Segera kami perbaiki, tapi setidaknya acara kami mungkin satu-satunya yang masih berpotensi untuk mengedukasi masyarakat dan menginspirasi,” tulis Deddy.
Duda satu anak ini lantas balik bertanya kepada KPI mengenai acara yang menampilkan joget-joget vulgar ataupun acara setting-an yang tidak mendidik.
“Bagaimana dengan joget-joget vulgar atau acara setingan yang jelas tidak mendidik? Or is it normal these days?” tanya Deddy.
Tidak hanya itu, Deddy juga membahas mengenai penggunaan tagar #siaransehatuntukrakyat.
Deddy Corbuzier justru balik bertanya kepada KPI mengenai acara yang menampilkan joget-joget vulgar ataupun acara rekayasa yang tidak mendidik.
- Deddy Corbuzier Investor Utama Holy Flux, Bangun Ekosistem Media Online Terbesar di Indonesia
- Deddy Corbuzier Ungkap Alasan Bikin Film Dokumenter Dangerous Humans
- Diaz Hendropriyono & Deddy Corbuzier Luncurkan Dokumenter Dangerous Humans
- Gandeng Deddy Corbuzier, Diaz Hendropriyono Meluncurkan Film Dokumenter Ini
- Indonesia Syiar Network Bakal Hadirkan Khabib Nurmagomedov ke Tanah Air
- PSI DKI Munculkan Nama Cagub Jakarta, Ada Heru, Kaesang, RK hingga Deddy Corbuzier