HM Sampoerna Sabet Penghargaan Asia Responsible Enterprise Award 2019
jpnn.com, JAKARTA - PT HM Sampoerna Tbk. meraih penghargaan Asia Responsible Enterprise Award 2019 untuk kategori Green Leadership Award di Taipei, Taiwan pada Jumat (24/5) lalu.
Sampoerna keluar sebagai pemenang di antara sekitar 200 peserta yang berasal dari 16 negara di Asia, termasuk Singapura, Malaysia, Taiwan, Tiongkok, Filipina, dan Taiwan.
Enterprise Asia merupakan sebuah lembaga swadaya masyarakat internasional yang berfokus pada bidang kewirausahaan yang bertanggung jawab.
Penghargaan ini diberikan oleh Enterprise Asia atas upaya Sampoerna yang dinilai berhasil mengurangi jejak karbon dalam menjalankan usahanya.
Salah satu upaya Sampoerna dalam hal ini adalah pengembangan peta jalan global terkait armada kendaraan yang berkelanjutan. Sampoerna berupaya untuk terus mengurangi dampak lingkungan yang dihasilkan dari operasi dan rantai pasokannya.
Pada 2018, penggunaan angkutan truk turun 11 persen. Sebagai gantinya, Sampoerna menggunakan angkutan kapal laut, naik 7 persen, dan kereta api, naik 4 persen. Dengan begitu, Sampoerna berhasil mengurangi produksi karbon sebesar 8,9 persen.
"Kami akan terus melanjutkan inisiatif ini, dan di saat yang bersamaan, berupaya mencari peluang-peluang baru untuk lebih mengurangi jejak karbon aktivitas usaha kami," ujar Head of Stakeholders Regional Relations & CSR Sampoerna Ervin Laurence Pakpahan.
Sampoerna terbuka akan peluang kerja sama dengan berbagai institusi dalam upaya mengurangi jejak karbon usahanya. Di samping itu, Sampoerna memiliki perhatian khusus terhadap upaya berkelanjutan dan energi berkelanjutan yang ramah lingkungan.
Penghargaan ini diberikan oleh Enterprise Asia atas upaya Sampoerna yang dinilai berhasil mengurangi jejak karbon dalam menjalankan usahanya.
- Dorong Pertumbuhan UMKM & Ekonomi Kerakyatan, SRC Gelar Program YBKS
- HM Sampoerna Catat Laba Bersih Rp 3,3 Triliun, Tetap Unggul di Tengah Tantangan Pasar
- Menko Airlangga & Menteri Teten Apresiasi Kolaborasi Multi-Helix Sampoerna untuk UMKM
- Dua Menteri ini Apresiasi Kolaborasi Multi-Helix Sampoerna untuk Bantu UMKM Ekspor Produk
- Super Roti Rasa Bekatul Menang Kompetisi di Paris, Taklukkan 3.500 Peserta dari 150 Negara
- Pasar Rakyat UMKM untuk Indonesia, Bukti Komitmen HM Sampoerna untuk Bangkitkan Ekonomi Negeri