Hmmm… Kiper Munchen Mulai Tebar Ancaman

jpnn.com - BAYERN Munchen dipastikan lolos ke babak perempat final liga Champions setelah menang agregat 6-4 dari Juventus. Penampilan yang gemilang dari Munchen ini membuat Manuel Neuer sang kiper berbesar hati.
Ditulis pada situs resmi DFB, Federasi sepakbola Jerman, Neuer menebar ancaman jelang drawing babak perempat final Liga Champions 2015/2016 esok hari, Jum'at (18/3) sore WIB. Dia menilai bahwa semua tim takut bertemu dengan Bayern.
"Semua orang ingin lolos ke babak perempat final, pemain, fans dan semua anggota tim," ujar Neuer.
"Saya pikir tim terbaik telah lolos ke perempat final. Sekarang kita hanya perlu melihat apa yang akan terjadi dan saya juga berpikir bahwa semua tim tidak ingin bertemu dengan Bayern," imbuhnya.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rehan/Gloria dan Adnan/Indah Kompak ke Perempat Final Orleans Masters 2025
- Akhirnya Raih Kemenangan, PSBS Biak Rusak Pesta Borneo FC
- Tembus Perempat Final Orleans Masters 2025, Apriyani/Fadia Perlahan Konsisten
- Dapat Suntikan Dana Segar dari Freeport, PSBS Biak Termotivasi Tingkatkan Performa
- Jorge Martin Sebut Dirinya Sudah Pulih, Bakal Turun di MotoGP Argentina
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Situasi Berbeda Timnas Indonesia dan Australia