Hmm..Masih Banyak yang Transaksi di Eks Lokalisasi Dolly
Namun, bisnis semacam itu tidak bisa ditoleransi lagi dan harus diberantas sampai ke akar.
Apalagi, pemerintah sudah semakin gencar menutup lokalisasi yang masih aktif. Misalnya, yang dilakukan wali kota Surabaya pada 2014.
Menurut Sudamiran, aparat harus mengambil peran lebih untuk penindakan. ''Kami tahu masih banyak yang bermain belakang. Namun, kami selalu monitor dan awasi,'' tegasnya.
Mantan Kasatresnarkoba Polrestabes Surabaya itu menegaskan, kasus prostitusi, baik yang dijalankan secara online maupun konvensional, mendapat perhatian penuh dari kepolisian.
Anggotanya sudah diperintahkan untuk menangkap para pelaku. ''Ini dilakukan dalam rangka mendukung program pemerintah dan membersihkan Surabaya dari segala jenis penyakit masyarakat. Jadi, harus ditindak tegas,'' tutur perwira dengan dua melati di pundak tersebut. (adi/c14/ayi/jpnn)
Dalam lima bulan terakhir terdapat 16 kasus prostitusi atau human trafficking yang diungkap di kawasan eks lokalisasi Dolly.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Cerita Risma soal Penutupan Dolly hingga Ungkap Silsilah Keluarganya
- Muncikari, Tante Dolly Mungkin Bingung, Tetapi Senang
- Terinspirasi Gang Dolly, Cak Sodiq Rilis Lagu Mantan Xs Lokalisasi
- Aktivis Dolly Yakin Eri Cahyadi-Armuji Meneruskan Kebaikan
- Bu Risma Sebut 5 Hal Mengesankan, Warga Surabaya Perlu Tahu
- Eri Cahyadi Siap Tuntaskan Transformasi Dolly jadi Pusat UMKM Terbesar