Hmmm...Geledah Dua Lapas, Hanya Temukan Korek dan Rokok, Masa Sih?
jpnn.com - SERANG - Kerusuhan antar penghuni Lapas Kerobokan, Bali yang menyebabkan dua meninggal dan dua lainnya luka-luka, berimbas juga ke Banten. Untuk mencegah hal yang sama terjadi, aparat kepolisian menggeledah Lapas Kelas III Cilegon dan Lapas Kelas II Serang, Jum'at (18/12).
Polres Serang mendatangi ke Lapas Kelas II Serang, sementara Polres Cilegon menggeledah Lapas Kelas III Cilegon. Sekitar 1 SSK Polres Cilegon dan satuan unit lainnya diterjunkan dalam operasi itu. Mereka menggeledah semua kamar di Lapas tersebut, tanpa terkecuali
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun BANPOS (grup JPNN), penggeledahan oleh aparat kepolisian Polres Cilegon kemarin itu dilakukan untuk mengantisipasi penggunaan barang-barang yang dilarang ada di dalam Lapas, seperti senjata tajam, narkotika, dan barang-barang lainnya.
"Kita sweeping narkoba, sajam dan benda-benda yang punya unsur pidananya. Semua penghuni lapas yang jumlahnya sekitar 200-an orang kita periksa. Semua barang kita geledah di dalam kamar satu persatu," ungkap Kasat Shabara Polres Cilegon, AKP Agus Fajutawan yang dikonfirmasi, Jumat (18/12).
Kasat Shabara mengungkapkan, penggeledahan itu merupakan instruksi dari Kapolda untuk mencegah adanya tindak pidana ataupun kriminalitas di dalam Lapas, sebagaimana yang terjadi di Lapas Kerobokan, Bali. Dalam penggeledahan itu, lanjut Agus, pihaknya tidak menemukan benda-benda yang dilarang. Hanya saja, korek api dan rokok yang kemudian disita oleh petugas.
"Kita tidak temukan ada unsur pidana. Benda yang ditemukan hanya korek, rokok saja. Itu langsung kita sita, dan kita minta untuk dilakukan pembinaan," terangnya.
Terpisah, Kepala Lapas Kelas III Kota Cilegon, Andi Muhammad Syarif, saat dikonfirmasi membenarkan upaya pencegahan yang dilakukan Polres Cilegon itu. Andi berharap insiden yang terjadi di Lapas Kerobokan Bali tidak terjadi di Lapas Cilegon.
"Hasil pemeriksaan tadi aman dan kondusif. Mudah-mudahan di sini tidak terjadi masalah seperti yang terjadi di Kerobokan," harapnya. (NAL/TUS/IGO/dil/jpnn)
SERANG - Kerusuhan antar penghuni Lapas Kerobokan, Bali yang menyebabkan dua meninggal dan dua lainnya luka-luka, berimbas juga ke Banten. Untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Itu Foto Korban Mutilasi di Ngawi
- Mutilasi di Ngawi: Kepala dan Kaki Korban Belum Tertemukan
- AKBP Afrizal Asri Salurkan Bantuan Sembako kepada Warga Korban Banjir di Kualo
- Ganja Dicuri Teman Sendiri, Sindikat Narkoba di Riau Terbongkar
- Korban Jiwa Longsor di Pekalongan Bertambah Jadi 25 Orang
- Dukung Program Pram-Doel, WargaKota Gelar Insight Forum