Hmm..Seribu Paket Proyek Belum Lelang, Hampir Akhir Tahun Lho!
jpnn.com - SURABAYA - Pemkot Surabaya masih memiliki pekerjaan rumah jelang 2016 berakhir. Salah staunya melelang paket pekerjaan kepada publik.
Maklum saja, berdasar evaluasi DPRD Surabaya, masih ada 1.000 paket pekerjaan yang belum ditenderkan.
Menurut data di e-controlling Pemkot Surabaya, pada awal 2016, ada 3 ribu paket pekerjaan yang bakal dilelang.
Namun, hingga menjelang tutup tahun, masih banyak pekerjaan yang belum dilelang.
Bila itu tidak segera dilakukan, program yang telanjur diputuskan bakal tidak terealisasi.
Bukan hanya itu. Dewan juga menemukan fakta bahwa banyak pekerjaan yang batal digarap.
Hingga Agustus 2016 saja, setidaknya ada 60 paket pekerjaan yang batal. Alasannya macam-macam.
Ada yang gagal karena tidak ada peserta yang memasukkan penawaran, para peserta lelang tidak memenuhi kualifikasi, daftar konsultan kurang dari tiga orang, ataupun karena tidak ada yang memasukkan dokumen prakualifikasi.
SURABAYA - Pemkot Surabaya masih memiliki pekerjaan rumah jelang 2016 berakhir. Salah staunya melelang paket pekerjaan kepada publik. Maklum saja,
- Polisi Selidiki Penyebab Mahasiswi Tewas Terjatuh dari Gedung Gymnasium UPI
- Niat Ingin Mengembalikan Handphone, Pedagang Pempek Malah Dimaki Dokter
- Polisi Berlakukan Contraflow di Tol Jagorawi Arah Jakarta
- Tim Gabungan Tutup Tambang Emas Ilegal di Pidie Aceh
- Banjir Rob Kembali Merendam Satu RT di Pluit Jakarta Utara
- Balita Terseret Arus di Surabaya Belum Ditemukan