HNW Ajak Generasi Muda Kembangkan Potensi dengan Berorganisasi

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid menerima kunjungan delegasi Panitia Pelaksana Munas VIII Pemuda Hidayatullah, di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (2/2)
Kunjungan yang dipimpin Kepala Bidang Pembinaan dan Pengembangan Organisasi DPP Hidayatullah Asih Subagyo dihadiri Ketua Umum Imam Nawawi dan empat orang PP Pemuda Hidayatullah.
Kepada delegasi, politikus dari partai PKS itu menyampaikan apresiasi kegiatan positif yang dilaksanakan oleh PP Pemuda Hidayatullah.
“Saya memaknai kegiatan Munas yang akan dilaksanakan menandakan bahwa organisasi kepemudaan ini berjalan dengan program-program yang baik," kata dia.
"Maka wajar bila eksistensi organisasi PP Pemuda Hidayatullah sudah menyebar di berbagai provinsi dan kabupaten, bahkan sudah berdiri di provinsibaru di Papua,” sambungnya.
Pria yang akrab disaa HNW itu menambahkan baiknya organisasi kemasyarakatan di Indonesia seperti Pemuda Hidayatullah menjadi bukti bahwa di negara demokrasi, umat Islam bisa mengembangkan potensi dan keahliannya.
Menurut dia kondisi tersebut tidak didapatkan di negara-negara yang tidak demokratis.
"Ini penting disadari dan dijadikan sarana oleh umat apalagi pemuda Islam, untuk merealisasikan berbagai maslahat untuk umat sebagaimana dicontohkan oleh para Kiyai dan Ulama Founding Fathers Indonesia,” kata anggota Komisi VIII DPR FPKS ini.
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW) menerima kunjungan delegasi Panitia Pelaksana Munas VIII Pemuda Hidayatullah, di Gedung Nusantara III.
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pimpinan MPR Respons soal Terbitnya Inpres Pengentasan Kemiskinan Ekstrem
- PP Hima Persis Hadirkan Aplikasi Satind Sebagai Upaya Digitalisasi Organisasi
- Ketua MPR: Tindakan Kelompok Radikal Bisa Ciderai Perjuangan Rakyat Palestina