HNW Ajak Generasi Muda Kembangkan Potensi dengan Berorganisasi

Organisasi, lanjut HNW, memang sangat penting untuk dimaksimalkan perannya agar maslahat bisa diwujudkan dan mafsadat bisa dikoreksi.
“Dalam menjalankan organisasi, harus menerapkan prinsip mulia dalam Islam selain akhlak dan amanah (profesionalitas) juga Ta’awun atau kemampuan membuka diri untuk berkolaborasi. Sebab, organisasi tidak mungkin berjalan sendiri," ujarnya.
Wakil Ketua Majelis Syura PKS ini menekankan, posisi serta peran generasi muda Indonesia dalam berorganisasi sangat penting dan dibutuhkan.
Sebab, bukan hanya secara sunnatullah dan sunnah Rasulullah yang sangat mementingkan peran pemuda untuk persiapan regenerasi kepemimpinan, tetapi memang dalam konteks Indonesia, peran pemuda termasuk pemuda Islam (Jong Islamieten Bond) sudah diakui, benar, dan tercatat dalam memori sejarah perjalanan bangsa Indonesia.
“Saya melihat sudah sangat tepat DPP Hidayatullah semakin gencar mempersiapkan pemuda-pemudanya, untuk menghadapi dan berkontribusi menyongsong era Indonesia Emas 2045,” pungkas HNW. (jpnn)
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW) menerima kunjungan delegasi Panitia Pelaksana Munas VIII Pemuda Hidayatullah, di Gedung Nusantara III.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pimpinan MPR Respons soal Terbitnya Inpres Pengentasan Kemiskinan Ekstrem
- PP Hima Persis Hadirkan Aplikasi Satind Sebagai Upaya Digitalisasi Organisasi