HNW Ajak Pesilat jadi Benteng Bangsa dan Budaya Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Ratusan jawara, pendekar, dan pesilat dari berbagai perguruan pencak silat tradisional se-Jakarta bersilaturahmi di GOR Bulungan, Kebayoran Baru, Jakarta, MInggu (17/2).
Kehadiran mereka, selain untuk mengadakan gebyar budaya, tetapi juga untuk mengikuti Sosialisasi Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.
Dalam acara itu hadir Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW), Ketua Perguruan Silat Beksi Basyir Bustomi, Kabiro Humas Setjen MPR Siti Fauziah, dan Kepala Bagian Pemberitaan dan Hubungan Antarlembaga Setjen MPR Mohammad Jaya.
Dalam sosialisasi tersebut, HNW mengucapkan terima kasih kepada para jawara, pendekar, dan pesilat yang telah bekerja sama dengan MPR untuk melakukan sosialisasi.
"Ini merupakan yang keempat kalinya,” ucap Hidayat.
Menurut HNW, selama ini MPR banyak menerima undangan dari berbagai ormas di Jakarta untuk melakukan sosialisasi. "Ini menunjukkan warga Jakarta cinta Indonesia,” ujarnya.
Cinta Indonesia, menurut pria yang juga menjadi Wakil Ketua Badan Wakaf Pondok Pesantren Gontor itu sudah dibuktikan warga Betawi sejak zaman dahulu.
“Kita punya pahlawan nasional dari Betawi, MH Thamrin,” paparnya.
Silat Betawi perlu dipertahankan dan dilestarikan karena kesenian ini tak hanya sekadar tontonan namun juga mempunyai unsur tuntunan.
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- Pesan Wakil Ketua MPR Edhie Baskoro Yudhoyono ke Generasi Muda, Ada 3 Poin Penting
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan