HNW Dukung Usulan Erdogan Soal Hak Veto di DK PBB untuk Negara Mayoritas Muslim

HNW sepakat dengan slogan 'World is bigger than five' (dunia ini lebih besar dari sekadar lima negara tersebut).
Bahkan, berdasarkan pada 2024 lalu, jumlah populasi muslim adalah seperempat dari penduduk dunia.
Selain itu, representasi negara-negara muslim juga sangat besar di PBB, sehingga perlu memperoleh kedudukan yang layak.
Saat ini, lanjut HNW, ada 193 negara anggota PBB ditambah dengan dua negara pengamat non-anggota, yakni Palestina dan Vatikan.
Sementara itu, jumlah negara anggota OKI adalah 57 negara anggota (termasuk Palestina).
“Jadi, representasi negara OKI di PBB mencapai hampir 30 persen,” Sebut HNW.
Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini berharap agar Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri dapat segera bergerak bersama dengan negara sahabat.
Jika perlu, kata HNW, pemerintah membentuk tim khusus untuk menindaklanjuti dan menyukseskan gagasan tersebut.
Menurut HNW, usulan Presiden Erdogan soal hak veto di DK PBB untuk negara mayoritas muslim sejalan dengan prinsip keadilan dan kesetaraan
- Elite PKS & Partai Erdogan Bertemu di Turki, Kemerdekaan Palestina Jadi Isu Utama
- HNW Usulkan ke Prabowo Terbitkan Keppres yang Tetapkan 3 April sebagai Hari NKRI
- Dunia Hari Ini: Wali Kota Istanbul Ditangkap Sebelum Maju Jadi Capres
- Israel Kembali Serang Gaza, Palestina Desak DK PBB Bertindak
- HNW Sebut Indonesia Layak jadi Pioner Negara OKI Hadirkan Regulasi Anti-Islamophobia
- Waka MPR Hidayat Nur Wahid: Netanyahu Lebih Pantas Ditangkap ICC Dibandingkan Duterte