HNW: Generasi Milenial Harus Sejalan dengan Nilai Pancasila

“Prinsip Undang Undang adalah dicapai dengan cara musyawarah mufakat,” katanya.
Untuk pelaksanaan sila kelima, keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia maka kondisi pemerataan ekonomi yang masih timpang itu menghadirkan negara untuk merealisasikan keadilan sosial.
“Pancasila sebagai pandangan hidup bagi generasi milenial sebenarnya penerapannya mudah dan tidak rumit. Hanya ada lima sila dengan memakai bahasa Indonesia,” kata Hidayat.
Bila membandingkan kondisi dulu dan sekarang maka di masa lalu Pancasila dipelajari lewat indoktrinasi. Dan saat ini, lebih represif dengan sosialisasi. “Sosialisasi lebih natural untuk melaksanakan Pancasila dengan aman dan nyaman,” katanya.
Selain itu, untuk mewujudkan reaktualisasi dan revitalisasi Pancasila maka Pancasila harus dibela. “Kita memiliki pegangan hidup sangat kuat yang sudah dilakukan para founding father dan mother yakni, Pancasila,” katanya. “Dan kita harus mempelajari Pancasila dari keteladanan para pemimpin,” ujarnya.(adv/jpnn)
Hidayat Nur Wahid berpesan agar generasi milenial yang berada pada arus perkembangan zaman harus bertanggung jawab dan sejalan dengan penerapan nilai Pancasila
Redaktur & Reporter : Friederich
- IHSG Anjlok, Waka MPR: Kuatkan Basis Investor Instituional Domestik
- Gelar Bazar Murah di Subang, Waka MPR: Ringankan Beban Masyarakat
- Waka MPR Jajaki Peluang Investasi di Bidang Teknologi Karbon Rendah
- Dukung Eksistensi BPKH, Ketua MPR: Penting untuk Meringankan Biaya Haji
- Anak Menkum Supratman dan Ahmad Ali Dilaporkan ke KPK terkait Pemilihan Pimpinan MPR dan DPD
- Waka MPR Apresiasi Penjelasan Dirut Pertamina: Redam Kegundahan Publik