Hobi Bermain Gim di Ponsel? Android 13 Jawabannya

jpnn.com - Sistem operasi Android 13 diprediksi bakal menjadi andalan bagi pengguna ponsel yang hobi bermain gim.
Disebutkan Android 13 memiliki kemampuan menawarkan pengalaman main gim yang lebih cepat dan mulus.
Salah satu yang utama ialah metode setGameState yang ketika diterapkan akan memungkinkan gim untuk memberi tahu ponsel tentang keadaannya.
Dengan mengetahui status gim terkini, ponsel akan dapat memutuskan apakah permainan dapat diinterupsi atau tidak.
Namun, yang lebih menarik, berkat metode setGameState, gim juga dapat mengkomunikasikan informasi proses pemuatan.
Ponsel kemudian dapat bertindak sesuai dengan informasi yang diterimanya dan meningkatkan kinerja CPU menggunakan mode GAME_LOADING baru.
Belum diketahui apakah Google hanya menawarkan Android 13 di ponsel yang sama sekali baru, atau perangkat berbasis Android 12 yang bisa ditingkatkan. (phonearena/ant/jpnn)
Sistem operasi Android 13 diprediksi bakal menjadi andalan bagi pengguna ponsel yang hobi bermain gim.
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Efisiensi Anggaran, Legislator PKB Usul Gedung DPR di Jakarta, Tak Pindah ke IKN
- Google Bersiap Merilis YouTube Premium Lite
- Panggilan Video WhatsApp Bakal Hadir di Google Messages
- Google Akan Menanami Watermark di Photos Untuk Gambar AI
- Google Bakal Mengembangkan Search Menjadi Asisten Virtual Berbasis AI
- BI Buka Suara soal USD yang Disebut Anjlok di Google