Home United vs PSM: Laga Spesial Bagi Skuat Juju Eka
jpnn.com, SINGAPURA - PSM Makassar akan menantang tuan rumah Home United pada babak penyisihan grup H Piala AFC 2019, Rabu (27/2) malam. Tim berjuluk Juku Eja datang membawa 20 pemain dalam lawatannya ke Singapura.
Sebelumnya, kedua tim pernah bertemu dalam laga PSM Super Cup Asia tahun lalu yang dimenangkan PSM dengan skor 4-0.
Pertandingan yang akan digelar di Stadion Jalan Besar, Singapura itu menjadi laga yang spesial bagi PSM Makassar. Sebab mereka akan membawa nama Indonesia di ajang sekelas AFC Cup.
Pelatih PSM Makassar Darije Kalezic mengaku sangat senang lantaran dapat memperkenalkan kota Makassar dan Indonesia di kompetisi Internasional.
Lebih lanjut, Kalezic membeberkan sudah mempersiapkan laga besok dengan baik. Selain itu, PSM juga diperkuat empat pemain asingnya termasuk striker asal Finlandia Eero Markkanen.
“Kami ingin bermain dengan kualitas kami dan kekuatan kami. Dan mencoba untuk mendapatkan hasil yang bagus,” ungkap Kalezic.
“Kami sebelumnya bermain di Piala Indonesia, saya rasa pemain melakukannya dengan baik. Jadi kami berharap besok menjadi pertandingan yang solid,” terang Kalezic. Dia berharap dapat memetik hasil yang bagus, karena hasil itu sangat penting untuk kepercayaan diri anak asuhnya.
Selain itu, Kalezic mengungkapkan bahwa tidak mengetahui banyak tentang lawannya besok. “Mereka pernah bermain melawan Persija dan mereka juga bermain di pertandingan lokal final piala Singapura,” ungkapnya. Dalam kompetisi tersebut PSM Makassar tergabung di grup H bersama Home United (Singapura), Kaya Iloiloi FC (Filipina), dan Lao Toyota FC (Laos).
PSM Makassar akan menantang tuan rumah Home United pada babak penyisihan grup H Piala AFC 2019, Rabu (27/2) malam. Tim berjuluk Juku Eja datang membawa 20 pemain dalam lawatannya ke Singapura.
- Menang 2-1 Atas Becamex BD, PSM Tetap Gagal Melaju ke Final AFC 2019
- PSM Berada di Posisi Sulit, Peluang Cukup Tipis
- Persija vs Shan United 6-1, Happy Ending Meski Gagal Lolos dari Fase Grup
- Pelatih Persija Sebut Nama Ronaldo dan Real Madrid, Ada Apa?
- Persija vs Shan United: Target Tuan Rumah Hanya Satu
- Tak Pernah Kalah, PSM Juara Grup dan Kumpulkan Belasan Poin