Honda Freed Masuk Kali di Jalur Pantura, Lima Pemudik Terluka
jpnn.com - TEGAL - Sebuah Honda Freed yang melintasi di jalanan Kota Tegal, Sabtu (9/7) pagi terjun bebas ke sungai di samping Jalur Pantura. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu.
Menurut saksi mata, Agus (47), peristiwa kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 05.00 WIB. Saat itu, mobil yang dikendarai Basir (55) warga Ngawi, Jawa Timur melaju dari arah Semarang menuju Jakarta.
"Tiba-tiba sampai di lokasi kejadian, mobil oleng ke kiri dan langsung masuk ke dalam sungai," ujar Agus seperti dikutip Radar Tegal (Jawa Pos Group).
Akibatnya, mobil nahas itu ringsek. Sementara lima penumpang di dalamnya mengalami luka-luka.
Sementara bangkai mobil tidak bisa langsung dievakuasi. Proses evakuasi baru berhasil setelah petugas mengerahkan mobil derek.(muj/zul/jpg)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Harimau Sumatra Terekam Kamera di Pesisir Barat Lampung, Melintas Dekat Kandang Jebak
- Penumpang Super Air Jet Jakarta-Pekanbaru Terjebak 2 Jam Dalam Pesawat, Begini Kronologinya
- Terseret Arus Sungai, Warga di Mamuju Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Polisi Selidiki Penyebab Mahasiswi Tewas Terjatuh dari Gedung Gymnasium UPI
- Pitra Romadoni Nasution Apresiasi Pembentukan TIUPP Padang Lawas
- Niat Ingin Mengembalikan Handphone, Pedagang Pempek Malah Dimaki Dokter