Honda: Kemampuan Saya Masih 50 Persen

jpnn.com - MILAN - Keisuke Honda ternyata mampu menjawab tantangan dengan baik di AC Milan. Gelandang asal Jepang itu mampu tampil bagus dalam tiga laga sejak bergabung dengan Milan.
Terbaru, Honda tampil impresif ketika Milan menekuk Hellas Verona sebiji gol tanpa balas, Minggu (19/1). Namun, Honda ternyata belum puas dengan penampilannya bersama Rossoneri, julukan Milan.
Mantan penggawa CSKA Moskow itu merasa masih bisa tampil lebih baik bersama Milan. Honda menilai, dirinya masih memiliki sesuatu yang belum diledakkan di tim sekota Inter Milan itu.
“Saya hanya ingin mengatakan bahwa performa saya masih 50 persen. Saya masih memiliki banyak hal untuk mengembangkan kualitas permainan saya,” terang Honda sebagaimana dilansir laman Football Italia, Selasa (21/1).
Honda juga senang karena komunikasinya dengan pelatih anyar Milan, Clarence Seedorf berjalan baik. Karena tak bisa berbahasa Italia, Honda memilih menggunakan bahasa Inggris ketika berkomunikasi dengan Seedorf.
“Kami berkomunikasi dengan baik. Kami hanya perlu berbicara lebih banyak untuk membahas mengenai tipe permainan yang diinginkannya serta apa yang dia minta pada kami,” tegas Honda. (jos/jpnn)
MILAN - Keisuke Honda ternyata mampu menjawab tantangan dengan baik di AC Milan. Gelandang asal Jepang itu mampu tampil bagus dalam tiga laga sejak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?
- Darah Mewarnai Kemenangan LA Lakers di Gim 2 Babak Pertama NBA Playoffs
- Bhayangkara FC Langsung Mencanangkan Target Tinggi di Liga 1 Musim Depan
- MotoGP 2025: Marquez Mentereng dengan Ducati, Bagnaia Merasa Tertekan?
- 5 Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persib Bojan Hodak Menaruh Harapan kepada Sosok Ini