Honda Mundur, Karir Jenson Button Terancam Hancur
Karma Kontrak Lama
Selasa, 09 Desember 2008 – 16:39 WIB

Honda Mundur, Karir Jenson Button Terancam Hancur
Melihat masa depan lebih cerah di Honda, Button ''mangkir'' lagi dari kontrak. Ogah gabung Williams. Keputusan akhir, Button ''membeli'' kontraknya dari Williams (disebut bernilai USD 30 juta) agar bisa memperpanjang kontrak dengan Honda.
Sejak saat itulah, nasib Button terus memburuk.
Ya, Williams memang pas-pasan dalam tiga tahun terakhir. Ya, Button sempat merasakan menang bersama Honda pada 2006. Tapi, setelah kemenangan itu, Honda terus melorot, sementara Williams stabil.
Pada musim 2008 lalu, Williams masih finis kedelapan di klasemen konstruktor dengan 26 poin. Honda? Terpuruk di urutan kesembilan, terburuk di antara para pabrikan, dengan hanya 14 poin. Dan yang menyakitkan, tahun depan Williams masih balapan. Button? Masih mencari pekerjaan.
Ketika Honda menyatakan mundur dari Formula 1, Jenson Button mungkin yang paling sesak napas. Karir yang dulu bersinar, kini terjebak dalam kegelapan.
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah