Honda Resmi Merilis Scoopy Edisi Spesial, Sebegini Harganya

jpnn.com, JAKARTA - Honda Motorcycle resmi meluncurkan Scoopy edisi spesial untuk pasar di Thailand.
Dalam siaran pers Honda Thailand, Senin (16/8), skuter matik (skutik) yang diberi nama Scoopy x Snoopy itu hanya dibuat terbatas yakni 4.000 unit.
Sesuai namanya, skutik yang menyasar kepada konsumen anak muda itu memiliki gambar anjing jenis beagle peliharaan Charlie Brown yang menempel di sisi bodi kiri.
Sementara itu, bagian sebelah kanan terdapat tokoh kartun, Charlie Brown.
Striping tersebut dipadu dengan perpaduan warna kuning, merah, biru dengan latar belakang motor berwarna putih.
Perpaduan desain itu membuat skutik tersebut terlihat lebih eye catching. Menariknya, setiap pembelian skutik itu mendapatkan helm khusus dengan motif Snoopy.
Honda Scoopy Limited Edition itu tampil modern dengan lampu depan LED, USB socket untuk charging, remot Honda Smart Key, dan bagasi berkapasitas 15,4 liter.
Tidak ada perbedaan dari spesifikasi mesin. Skutik itu masih menggunakan mesin injeksi 110cc enhanced smart power (eSP) berpendingin udara yang menawarkan tenaga 6,6 kW dan torsi 9,3 nm.
Honda Motorcycle resmi meluncurkan skuter matik Scoopy edisi spesial. Skutik itu hadir lebih eye catching.
- JBA Beber Mobil dan Motor Bekas yang Paling Diburu di Balai Lelang
- AHM Berikan Warna Baru Buat CB150 Verza, Lebih Menggoda, Sebegini Harganya
- Ribuan Honda ADV 160 Kena Recall Karena Masalah Pompa Oli
- Honda Super Cub 50 Hello Kitty Terbaru Angkat Karakter Sanrio, Ada Ceritanya
- Direktur Teknik HRC Sebut Motor Balap Honda di MotoGP Masih Menyimpan Kelemahan
- Calon Motor Listrik Terbaru Honda Memiliki Tampang Unik dan Progresif