Honda Siapkan Diri Comeback di Ajang F1
Jumat, 12 Juli 2013 – 18:54 WIB

Honda Siapkan Diri Comeback di Ajang F1
TOKYO -- Setelah lama fakum dari ajang Formula 1, pabrikan otomotif Jepang, Honda, akan kembali memulai debutnya pada tahun 2015. Langkah ini dimulai raksasa otomotif asal negeri Sakura itu dengan pembangunan basis operasi balap untuk wilayah Eropa di Inggris. Sebuah perubahan baru ada dalam aturan F1, yang gencar mempromosikan penggunaan mesin turbo ramah lingkungan. Hal ini juga yang menjadi salah satu alasan comeback-nya pabrikan Honda, yang dikenal bisa mentransfer teknologi untuk kendaraan komersil.
Seperti dilansir Channelnewsasia, Jumat (12/7), pihak Honda menyatakan akan membangun fasilitas baru di Milton Keynes, 80 kilometer barat laut kota London.
"Inggris adalah lokasi yang ideal, karena itu adalah rumah dari McLaren, banyak pemasok F1 yang berbasis di Inggris dan dengan tujuh dari 19 balapan yang berlangsung di Eropa (tahun 2013)," demikian pernyataan pihak Honda.
Baca Juga:
TOKYO -- Setelah lama fakum dari ajang Formula 1, pabrikan otomotif Jepang, Honda, akan kembali memulai debutnya pada tahun 2015. Langkah ini dimulai
BERITA TERKAIT
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United