Honda Stylo 160 Paling Laris di IIMS 2024

Honda Stylo 160 Paling Laris di IIMS 2024
Honda Stylo 160 saat mejeng di IIMS 2024. Foto: AHM

jpnn.com, JAKARTA - Honda Stylo 160 yang baru saja dirilis berhasil menorehkan angka penjualan terbanyak selama Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

PT. Astra Honda Motor (AHM) melaporkan skuter di kelas menengah itu membukukan penjualan sebanyak 566 unit dari total produk AHM.

"Terima kasih atas kepercayaan pengunjung IIMS 2024 yang telah memilih sepeda motor Honda. Kami akan terus melanjutkan komitmen menghadirkan produk terbaik dengan dukungan layanan purnajual terbaik," kata General Manager Sales AHM Ignatius Didi Kwok dalam keterangannya, Senin (26/2).

Menurut dia, antusias yang cukup positif untuk motor yang mengedepankan sisi stylish yang dipadukan dengan desain retro itu.

Honda Stylo 160 dibekali dengan asupan tenaga melalui mesin bertenaga eSP+ 160cc 4 katup berpendingin cairan.

Motor Honda lainnya yang mendapatkan sambutan cukup positif, yaitu Vario series dengan penjualan sebanyak 91 unit, diikuti Honda PCX160 yang terjual 115 unit.

Selanjutnya, Honda Scoopy series mencatat penjualan sebanyak 69 unit, BeAT series 80 unit, dan ADV 160 68 unit. Sehingga, penjualan motor Honda selama 11 hari ini tercatat sebanyak 1.073 unit.

Pada pameran tahunan yang berlangsung sejak 15 sampai dengan 25 Februari 2024, AHM juga turut memamerkan berbagai kendaraannya sebanyak 28 model sepeda motor yang tersaji melalui enam zona.

Honda Stylo 160 yang baru saja dirilis berhasil menorehkan angka penjualan terbanyak selama Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News