Honda Super Cub 50 Terbaru Hadir Lebih Menggoda, Sebegini Harganya
Selasa, 31 Mei 2022 – 14:28 WIB
jpnn.com - Pabrikan roda dua asal Jepang, Honda Motor Corporation, melakukan penyegaran terhadap salah satu motor klasiknya, yakni Super Cub 50.
Rencananya, motor bergaya retro itu akan dijual di Jepang pada 27 Juni 2022 mendatang.
Dikutip dari Ride Apart, Selasa (31/5), tidak banyak perubahan pada Honda Super Cub 50.
Hanya bagian pelindung knalpot dan carrier belakang yang diberi sentuhan dengan hitam.
Kemudian, motor itu dipasangkan sayap samping dengan warna krem.
Dengan paduan warna tersebut membuat motor itu cukup menarik perhatian.
Selain itu, Super Cub 50 juga ditawarkan dengan warna Glint Wave Blue Metallic.
Warna tersebut akan menjadi pilihan terbaru dari virgin beige dan tasmanian green metallic yang hadir terlebih dahulu.
Honda Motor melakukan penyegaran terhadap salah satu motor klasiknya, yakni Super Cub 50. Kini, tampilan lebih menggoda.
BERITA TERKAIT
- Tampil di TEI 2024, Produk Pendidikan Vokasi Diminati Mancanegara
- Royal Enfield Classic 350 Terbaru Hadir dalam 5 Varian, Ada Program Personalisasi
- 6 Mobil Klasik Dipamerkan di Indonesia Classic Expo 2024
- Indonesia Classic Expo 2024 akan Digelar Agustus, Ketum IMI Bamsoet Beri Dukungan
- BMW Motorrad Kenalkan R20 Concept, Punya Desain Klasik, Mesin Buas
- Honda CB350, Tampang Klasik dengan Fitur-Fitur Modern