Honda SUV e:Concept Bertabur Fitur Cerdas, Segera Diproduksi

jpnn.com, BEIJING - Mobil listrik purwarupa besutan Honda, SUV e:Concept untuk pertama kalinya tampil di hadapan publik melalui lantai Beijing International Automotive Exhibition 2020.
Pameran otomotif tersebut berlangsung pada 26 September - 5 Oktober 2020.
Honda menyatakan SUV e:Concept akan diproduksi secara massal pada masa mendatang.
Mereka juga sedang mengembangkan model EV produksi massal yang menawarkan nilai berdasarkan pengalaman mobilitas yang menyenangkan bagi konsumen.
Mobil listrik anyar itu akan dilengkapi Omnidirectional ADAS, sistem pengaman dan bantuan pengemudi Honda SENSING generasi baru yang dilengkapi peningkatan pengenalan, prediksi, dan kinerja pengambilan keputusan saat berkendara.
Mobil juga akan membawa teknologi Honda CONNECT generasi terbaru yang menampilkan fitur AI assistant interface, link smartphone, dan pembaruan dari wireless yang memungkinkan konektivitas tingkat tinggi.
Selain Honda SUV e:Concept, tampil juga mobil Honda CR-V PHEV yang menjadi sorotan publik Beijing di anjungan Honda.
CR-V PHEV merupakan model pertama dengan sistem Plug-in Hybrid yang diperkenalkan di Tiongkok.
Honda SUV e:Concept baru saja menjalani debut dunia di lantai Beijing International Automotive Exhibition 2020.
- Honda Super Cub 50 Hello Kitty Terbaru Angkat Karakter Sanrio, Ada Ceritanya
- Direktur Teknik HRC Sebut Motor Balap Honda di MotoGP Masih Menyimpan Kelemahan
- Chery QQ Akan Diproduksi Kembali, Tampilannya Lebih Modern, Lihat nih
- New Honda CBR250RR Tawarkan Pilihan Warna Baru yang Beragam
- Tip Hadapi Arus Balik Pakai Mobil Listrik, Perlengkapan Ini Wajib Disiapkan
- Mudik Lebaran Naik Mobil Listrik? Cek Lokasi SPKLU Lewat Aplikasi Ini, Lengkap