Honda Terus Tempel Pebasket Muda di DBL 2018

jpnn.com, JAKARTA - PT Astra Honda Motor (AHM) tetap berkomitmen mendukung gelaran liga basket pelajar tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) bernama Honda Development Basketball League (DBL) 2018.
Kegiatan yang sudah berlangsung selama 11 tahun ini menjadi ajang penting AHM bagian dari dukungannya kepada generasi muda di bidang olahraga.
Tercatat sebanyak 1128 sekolah yang berada di 30 kota di Indonesia selama periode Juli – Oktober 2018.
Berbeda dari tahun sebelumnya, Honda DBL 2018 memiliki penambahan kota penyelenggaraan di Bekasi dan Cirebon. Selain itu, karena besarnya antusias peserta Honda DBL di kota Jakarta, maka untuk pelaksanaan di Ibu Kota akan dipisah menjadi 5 seri dengan pembagian area Jakarta Utara, Timur, Selatan, Barat dan juga gelaran final Jakarta Championship.
“Kami berharap Honda DBL dapat menginspirasi generasi muda dalam mewujudkan mimpinya. Pengembangan potensi dan karakter anak bangsa melalui dunia olahraga sesuatu hal yang positif untuk bangsa ini dan kami ingin hadir dan berperan dalam hal tersebut,” ujar General Manager Marketing Planning Analysis AHM A. Indraputra.
Seperti pelaksanaan Honda DBL sebelumnya, pada akhir kompetisi Honda DBL akan dipilih 22 siswa berprestasi untuk mendapatkan pelatihan dari pebasket profesional dan berlatih ke negara yang menjadi kiblat olahraga basket, Amerika Serikat.
Selain itu, selama periode latihan di Amerika Serikat, siswa-siswa pilihan tersebut akan melakoni berbagai pertandingan eksebisi melawan tim terbaik dari negara lain.
Berbagai aktivitas diselenggarakan selama penyelenggaraan Honda DBL, seperti games, pelatihan dan sosialisasi kampanye keselamatan berkendara melalui #cari_aman dan berbagai program penjualan menarik lainnya.
PT Astra Honda Motor (AHM) tetap berkomitmen mendukung gelaran liga basket pelajar tingkat SMA bernama Honda Development Basketball League (DBL) 2018.
- AHM Berikan Warna Baru Buat CB150 Verza, Lebih Menggoda, Sebegini Harganya
- Pembalap Muda Binaan AHM Mampu Bersaing di Asia Talent Cup Qatar 2025
- Honda Super Cub 50 Hello Kitty Terbaru Angkat Karakter Sanrio, Ada Ceritanya
- Direktur Teknik HRC Sebut Motor Balap Honda di MotoGP Masih Menyimpan Kelemahan
- New Honda CBR250RR Tawarkan Pilihan Warna Baru yang Beragam
- Honda CB1000F Concept Unjuk Gigi, Calon Rival Kawasaki Z900RS